Foto/Dok.Pasundannews.com

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Menjelang peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75 tahun 2020, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul dadakan mulai bermunculan di Kota Ciamis, Selasa (4/8/2020).

Seperti yang terlihat di seputar emperan toko di depan Terminal Ciamis atau di Jalan Letnan Satmuji, ada beberapa pedagang bendera musiman yang menjajakan barang dagangannya dengan cara di pasang keatas di tiang pertokoan.

Salah satu pedagang bendara yang merupakan warga Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, Haris mengatakan, setiap tahunnya Ia selalu berjualan bendera atau umbul-umbul jelang peringatan hari kemerdekaan Indonesia.

“Kalau sudah memasuki bulan Agustus saya selalu berjualan bendera dan umbul-umbul di Ciamis,” katanya.

Haris yang keseharianya tukang sol sepatu ini mengaku, bendera dan umbul-umbul yang ia jual di dapat dari temanya di Garut dan Cikoneng, Ciamis.

Menurutnya, penjualan bendera tahun ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya. Tahun ini sepi pembeli setiap harinya, berbeda dengan tahun sebelumnya yang lumayan ramai.

“Tadinya saya menjual bendera dan umbul-umbul ini untuk tambahan penghasilan. Namun, tahun ini sudah beberapa hari jualan baru terjual hanya 3 bendera dan 2 umbul-umbul saja,” tuturnya.

Haris menambahkan, harga bendera dan umbul-umbul yang dijual tidak ada kenaikan harga jual, semuanya hampir sama dengan harga tahun sebelumnya.

Untuk harga bendera dengan ukuran 90 cm x 60 cm di jual dengan harga Rp 17 ribu, ukuran 110 cm x 1,5 m di jual dengan harga Rp 50 ribu. Sedangkan untuk umbul-umbul dengan ukuran panjang 3 meter dengan harga Rp 35 ribu sampai 45 ribu rupiah.

“Untuk harga relatif sih, yang membedakannya hanya ukuran dan motifnya saja. Yang paling mahal ada umbul-umbul dengan ukuran 6 meter seharga Rp 110 ribu. Ya berharap, mudah-mudahan semuanya bisa laku terjual” pungkasnya. (Ramdan/Pasundannews.com)

Artikulli paraprakJelang Pilkades Serentak, Bupati Ciamis Himbau Pedomani Protokol Kesehatan
Artikulli tjetërHari Ke-14, Satlantas Polres Ciamis Berikan Teguran Persuasif Kepada Pelanggar Lalin