Poto Bersama GUbernur Jawa Barat dan Kapolda Jawa Barat selepas acara Peringatan HUT Bhayangkara Ke-74

PASUNDANNEWS, BANDUNG – Polisi Daerah Jawa Barat melaksanakan peringatan HUT Bhayangkara ke-74 di Mapolda Jawa Barat rabu (1/7/2020). Upacara tersebut di hadiri oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Dalam kata sambutannya, Gubernur yang biasa di safa Kang Emil tersebut menyampaikan ucapan terima kasih dalam menangani bencana Covid-19.

“Kami ini Forkopimda khususnya sekarang lagi kompak-kompaknya ya karena kami dites dalam situasi yang sangat sulit dalam sejarah kepemimpinan masing-masing yaitu berperang melawan musuh yang tidak terlihat yang namanya COVID-19 dan kami juga menjaga hubungan dengan sangat baik,” Ungkap Kang Emil.

Ridwan Kamil selama ia menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat selalu menjaga hubungan kerjasama yang baik dalam berbagai persoalan, terutama masalah keamanan dan kondusifitas di Jawa Barat.

“Mudah-mudahan selalu terdepan menjaga Kamtibmas dan kondusifitas karena itu nikmat Allah yang luar biasa adalah pada saat bangsa bisa membangun karena suasananya kondusif melalui peran kepolisian,” Ungkap Emil.

Namun disela-sela sambutannya, Kang Emil menekanan Kepolisian Jawa Barat agar tetap waspada dan selalu siaga terhadap kondusifitas menjelang pilkada yang akan berlangsung bulan desember mendatang.

“Walaupun keadaan ekonomi sedikit terkendala dalam helatan politik karena sejarahnya tidak pernah ada permasalahan demokrasi di Jabar dari Pilgub dan Pilpres aman dan terkendali. Tidak ada peluru yang lepas, tidak ada kaca yang pecah, semua karena kendali dari kepolisian”, Jelas Kang Emil.

Kapolda Jawa Barat Irjen Rudy Sufahriadi mengucapkan terima kasih atas kerjasama demi menjaga kondusifitas terutama menghadapi Pandemi Covid-19. Ia mengungkapkan banyak pihak yang telah membantu Kepolisian dalam menangani segala hal terkait Covid-19.

“Pertama saya terima kasih ke rekan-rekan sekalian, Polda Jabar tidak akan ada apa-apanya tanpa sinergitas dengan TNI yang ada di Jabar. Saya bersyukur dan saya bangga terhadap Pangdam III/Siliwangi yang selama ini telah bekerja sama,”. ungkap Rudy. (Jo/Pasundannews)

 

Artikulli paraprakMulai Hari Ini, Bus Gatrik Ciamis Siap Beroperasi Kembali
Artikulli tjetërPertengahan Juli 2020, Jalan Lingkar Selatan Ciamis Siap Dilewati Truk