Ketua Umum HMI Cabang Ciamis Periode 2020-2021, Dede Aos Firdaus. B. A. Foto/Istimewa.

CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Ciamis periode 2020 – 2021 resmi dilantik. Dede Aos Firdaus B. A. pimpin HMI Ciamis untuk satu periode ke depan.

Acara pelantikan dilaksanakan di Gedung DPRD Ciamis, Sabtu (30/1/2021) dengan tetap mempedomani protokol kesehatan.

Aos dan sejumlah pengurus lainnya dilantik dan dikukuhkan langsung oleh Ketua Umum Badko HMI Jawa Barat Khoirul Anam Gumilar Winata.

Dalam sambutannya Aos mengatakan, acara pelantikan ini merupakan bagian yang ada dalam organisasi yang harus dilakukan setiap periodenya.

Aos mengungkapkan, dengan kepengurusan baru, pihaknya akan merumuskan dan menjalankan program kerja yang akan disusun kemudian dan menjalankan roda organisasi dengan penuh tanggungjawab.

“Dimasa pandemi Covid-19 saat ini menuntut kita semua khususnya kader HMI untuk selalu bergerak aktif dan produktif memberikan nilai manfaat untuk sesama,” katanya.

Aos memaparkan, visi yang di usung untuk satu periode ke depan yakni menjadikan HMI Cabang Ciamis sebagai organisasi yang mampu melahirkan kader yang mandiri, berkualitas dan profesional.

“peran serta HMI tentunya harus berbanding lurus dengan misi HMI itu sendiri untuk mewujudkan kader yang mandiri. Hal ini harus menjadi esensi, sehingga kemandirian kader bisa mempertajam eksistensi HMI sebagai organisasi perjuangan,” jelas Aos.

Sementara itu, Ketua Umum Badko HMI Jawa Barat, Khoirul Anam Gumilar Winata mengucapkan terimakasih kepada pengurus demisioner dan mengucapkan selamat kepada pengurus yang baru dilantik.

Anam mengingatkan kepada para pengurus agar senantiasa memanfaatkan waktu seoptimal mungkin dan melakukan setiap hal dengan sebaik mungkin untuk mewujudkan visi dan misi HMI.

“Tetap berkolaborasi dan komitmen untuk meningkatkan kualitas kader HMI. Semangat berhimpun adalah semangat kekeluargaan” terangnya.

Artikulli paraprakPajak Pulsa, Kartu Perdana, Token Listrik, dan Voucer Mulai Berlaku 1 Februari
Artikulli tjetërBEM FE Universitas Galuh Ciamis Gelar Diskusi Publik Bahas Peran UMKM di Era Disrupsi