Uu Ruzhanul Ulum, Wakil Gurnur Jawa Barat/Poto: Bisnis

BANDUNG, PASUNDANNEWS – Pemerintah akan menggratiskan Vaksin Covid-19 seperti yang disampaikan Presiden Jokowi, dalam keterangan Pers di Istina, rabu (16/12/2020) siang.

Menyusul pernyataan Presiden tersebut, Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menyatakan daerah harus menyediakan anggaran untuk Vaksin Corona.

“Kalau pemerintah pusat sudah menggratiskan, kami akan mengikuti. Kepala daerah harus merespons dan menganggarkan untuk vaksin ini, tidak bisa tidak,” ucap Uu di Bandung, pada kamis (17/12/2020).


Baca Juga: Bertambah 91 Kasus Positif Corona di Kota Bandung, Kecamatan Sukajadi Terbanyak

Pria akbran di sapa Uu, mengaku bahwa kewenangan tersebut harus dibicarakan kembali dengan Gubernur mengikuti arahan dari Presiden Jokowi.

“Itu bukan kewenangan saya. Tapi saya punya keyakinan Pak gubernur akan mengikuti arahan dari Pak Jokowi,” ujar dia.


Baca Juga: Panas!, Ridwan Kamil Vs Mahfud MD Aduh Mulut Soal Kasus Rizieq Shihab

Prihal di gratsikan vaksin ini, Uu mengaku siap. Ia mengatakan dibalik rutinitasnya yang mengharuskan bertemu banyak orang sehingga membutuhkan kekebalan tubuh yang ekstra.

“Saya siap untuk kekebalan tubuh, apalagi saya kerja. Kalau divaksin saya juga siap,” tuturnya. (Red)

Artikulli paraprakRancangan Awal Perubahan RPJMD 2019-2024, Pemkab Ciamis Gelar Forum Konsultasi Publik
Artikulli tjetër20.068 Kotak Amal Danai Kelompok Teroris, Kemenag: “Terbukti Cabut Izin”