Ketua DPC Partai Demokrat Ciamis, H. Anjar Asmara, SH., MH. Foto/Istimewa

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Ketua DPC Partai Demokrat Ciamis, Jabar, Anjar Asmara ikut berduka.

Terutama dengan peristiwa kebakaran yang menimpa 5 rumah warga di Kampung Adat Kuta, Desa Karangpaningal, Tambaksari, Senin (11/7/2022).

Sebanyak 5 rumah di kampung adat Kuta ludes terbakar. Diduga akibat salah satu warga di sana membakar sampah dekat rumah.

Percikan api dari sampah yang dibakar, menjalar ke satu rumah dan merembet ke rumah lainnya yang berdampingan.

Rumah adat yang terbuat dari kayu dan bambu itu, langsung terbakar dan tidak bisa diselamatkan.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran di kampung Adat Kuta Ciamis ini.

Anjar Asmara Merasa Prihatin

Ketua DPC Partai Demokrat Ciamis, Anjar Asmara menyampaikan keprihatinannya terhadap musibah kebakaran tersebut.

“Pemkab Ciamis harus bergerak cepat membantu warga kampung Kuta yang terkena musibah,” katanya.

Bantuan tersebut kata Anjar, jangan hanya logistik saja.

Menurutnya, Pemkab harus merekontruksi ulang rumah adat Kuta yang terbakar ini.

“Karena kampung Adat Kuta merupakan salah satu ikon budaya di Ciamis, sehingga perlu mendapat prioritas,” ujar Anjar.

Menurutnya, sebagai warisan budaya dari leluhur, sudah seharusnya semua pihak ikut menjaga kampung adat Kuta.

“Sehingga, ketika terjadi musibah seperti kebakaran ini, kita semua harus mencari solusi secara bersama-sama,” katanya.

Rencana Rekonstruksi Rumah

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pariwisata Ciamis, Rissa Sugara mengatakan, terkait dengan bantuan untuk rekonstruksi rumah di kampung adat Kuta itu kewenangan Dinas Sosial atau DPRKPLH.

“Itu kan bencana. Jadi untuk bantuan pembangunan rumah biasanya dari program rutilahu, adanya di Dinsos dan DPRKPLH. Dinpar hanya bantu mendukung pengembangan destinasi wisatanya,” tutupnya.(Herdi/PasundanNews.com)

Artikulli paraprakKebakaran di Kampung Kuta Ciamis, 5 Rumah Rata dengan Tanah
Artikulli tjetërSejumlah SD di Kabupaten Ciamis Krisis Kepala Sekolah