Bahaya Rokok untuk perempuan
Ilustrasi Perempuan Merokok (Pixabay)

Pasundannews – Masalah kesehatan yang di sebabkan asap rokok tidak memandang bulu. Pasalnya tidak hanya bagi laki-laki perempuan pun akan beresiko.

Hal itu berdasarkan pemaparan dari dokter spesialis penyakit dalam dr. Pandang Tedi Adriyanto, dari Universitas Gadjah Mada.

Ia menjelaskan bahwa rokok mengancam kesehatan perempuan, di antaranya penyakit kanker serviks, kanker payudara, terganggunya siklus mentruasi. Hingga kesuburan dan komplikasi kehamilan.

Menurut Pandang, dari hasil penelitian, wanita yang merokok akan sangat beresiko mengalami kanker servik (leher rahim) dan kanker payudara. Hal itu karena kandungan zat kimia yang terkandung di dalam rokok.

“Bahan kimia dalam rokok ini dapat melemahkan sel serviks dan sangat beresiko terjadinya infeksi. Sehingga sel kanker akan rentan terjadi sangat mudah,” jelasnya, di kutip dari Antara.

Selain itu, ia menjelaskan bahwa bahan kimia dalam rokok akan menyebabkan siklus mentruasi menjadi tidak normal dan menurunkan tingkat kesuburan. Hal itu berdampak pada sel indung yang berfungsi melepas ovarium terganggu.

Menurutnya tak heran jika wanita perokok akan sangat beresiko mengalami ameorrhea atau tidak terjadi menstruasi.

“Hasil penelitian menyatakan bahwa, bahan kimia dalam rokok dapat mengubah komposisi cairan serviks menjadi tidak ramah terhadap sperma. Akibatnya proses pembuahan menjadi terlambat karena sperma tidak bisa bertahan lama,” tuturnya.

Lanjutnya. hal ini lah yang menyebabkan perempuan perokok mengalami kesulitan untuk mendapatkan kehamilan.

Kemudian ia menyebutkan penyakit lain yakni masalah tulang. Perempuan yang merokok 5-10 kali akan rentang mengalami penyakit osteoporosis. Karena rendahnya hormon estrogen yang menyebabkan perempuan kehilangan banyak mineral dalam tulangnnya.

“Sampai saat ini tidak di temukan dampak positif dari merokok. baik bagi laki-laki maupun perempuan. Untuk anda perempuan perokok. Mulai hari ini cobalah untuk menghentikan itu,” jelasnya.

*Angga*

Artikulli paraprakGampang Mengantuk, Ini 4 Tanda Kekurangan Vitamin D
Artikulli tjetërBak Kacang Lupa Kulit, Kades di Garut Tega Hamili Anak Tim Sukses