Penjaga gawang Al Ahly ,Mohamed El Shenawy. Foto/Ist.Net

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Bayern Muenchen mengalahkan Al Ahly di semifinal Piala Dunia Antarklub 2020, dengan skor 2-0, dalam laga Selasa (09/02/2021) dini hari WIB, di Stadion Ahmed bin Ali Qatar.

Juara Eropa itu akan menghadapi tim Meksiko Tigres di Final pada hari Kamis. Melalui Lewandowski dkk, Die Roten membombardir pertahanan klub juara Liga Champions Afrika tersebut.

Dilansir dari Flashscore, Al Ahly bisa saja dilibas lebih dari dua gol. Namun, hal tersebut enggan terjadi karena Al Ahly memiliki Mohamed El Shenawy di bawah mistar.

Tercatat, El Shenawy membuat lima penyelamatan dalam laga tersebut. Salah satunya ketika ia mematahkan peluang Kingsley Coman pada menit ke 12 dan Marc Roca pada menit ke 26.

Hingga akhirnya, Lewandowski dapat membuka skor pada menit ke 17 menit setelah menerima umpan dari Serge Gnabry. Kemudian penyerang Polandia itu menggandakan keunggulan Muenchen dengan menyundul umpan silang Leroy Sane.

Peran El Shenawy sempat membuat frustasi para pemain Muenchen yang beberapa kali berupaya mencetak gol ke gawang yang dijaga Shenawy. Pasalnya, penampilan kiper asal Mesir itu melakukan beberapa kali penyelamatan.

Berikut profil penjaga gawang Al Ahly ini. El Shenawy bernama lengkap Mohamed El Sayed Mohamed El Shenawy Gomaa. Lahir di El Hamool, Mesir. Pada 18 Desember 1988.

Dirinya menghabiskan waktu menimba ilmu sepak bola di akademi Al Ahly selama 2002-2009. Namun, perjalanannya bersama klub raksasa Mesir itu tak langsung mulus.

El Shenawy lebih dahulu terpental dan dilepas ke klub asal Kairo lainnya, Tala’ea El Gaish (2009-2013). El Shenawy juga tercatat pernah membela Haras El Hodoud (2012-2013) dan Petrojet (2013-2016).

Karena peran nya yang gemilang dengan catatan tidak pernah kebobolan dalam lima dari tujuh laga bersama Al Ahly selama 2018, termasuk saat membela timnya menjuarai Piala Super Mesir.

Kiper dengan tinggi lebih dari 190 cm ini kembali direkrut oleh Al Ahly pada Juli 2016. Dia mendapatkan tempat utama di Al Ahly, menggusur Sherif Ekramy. (Herdi/PasundanNews.com)

Artikulli paraprakHiraukan protokol Kesehatan, Warga Serbu Alun-alun Majalengka yang Baru di Resmikan
Artikulli tjetërPiala FA: Bournemouth Jungkalkan Burnley, Skor Unggul The Cherries 2-0