Istimewa

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – KABAH yang merupakan kepanjangan dari Buka Berkah meriahkan bulan Ramadan di Ciamis. Rabu, (20/4/2022).

KABAH sendiri merupakan kegiatan mengunjungi keluarga prasejahtera sekitar Mesjid Agung Kota/Kabupaten setempat.

Dalam hal ini, secara teknis dengan membawa rantang cinta berisi makanan untuk berbuka, sembako, dan bingkisan lainnya.

Sebagai penyelenggara, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Ciamis Hj. Kania Ernawati Herdiat beserta rombongan, giat bagikan puluhan paket sembako.

Lebih lanjut lagi memang kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian dari Buka Bersama On the Screen (BUBOS) 6 Jawa Barat tahun 2022.

Pembagian sembako kepada warga masyarakat secara langsung ini bertempat di lingkungan sekitar kantor Setda Kab. Ciamis, Senin (18/4/2022) lalu.

KABAH di Ciamis Sebagai Bentuk Kepedulian Kepada Masyarakat

Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut terdapat 3 lingkungan atau kampung yang dikunjungi rombongan TP PKK.

Antara lain yaitu Lingkungan Kedung Panjang Kelurahan Maleber, Kampung Lebak Kelurahan Ciamis. Kemudian terakhir bertempat di Lingkungan Janggala Kelurahan Ciamis.

Ketua TP PKK Ciamis Hj. Kania Ernawati Herdiat dalam kunjunganya mengatakan bantuan sembako tersebut merupakan bagian dari rangkaian kegiatan BUBOS ke 6 tahun 2022.

“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TP PKK Ciamis terhadap program Pemprov Jabar, yaitu Buka Bersama On The Screen (BUBOS). Sekaligus bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat sekitar,” ucapnya.

Beliau berharap melalui kegiatan Buka Berkah (KABAH) pada bulan ramadan ini dapat memberikan manfaat dan kebaikan.

“Semoga menambah keberkahan dan manfaat bagi warga masyarakat di Kabupaten Ciamis, juga kita semua dapat lebih meningkatkan amalan-amalan,” tandasnya.(Herdri/PasundanNews.com)

Artikulli paraprakAAYG Menentang Pengembangan Senjata Biologis AS di Ukraina
Artikulli tjetërPeringati Malam Nuzulul Qur’an, Bupati Ciamis Berpesan Tingkatkan Taqwa dan Ukhuwwah Islamiyah