Natasha Wilona. Foto/Istimewa

PASUNDANNEWS.COM – Aktris cantik Natasha Wilona pasca putus dari Vererl Bramasta, hingga saat ini masih betah dengan status jomblo.

Menyikapi hal ini, akhirnya Natasha Wilona akhirnya angkat suara terkait kriteria cowok idamannya.

Natasha Wilona pun tidak ingin muluk-muluk ketika mematok standar atau kriteria cowok idamannya.

Mengutip laman Hope.id, Sabtu (23/7/2022), Natasha Wilona paparkan kriteria cowok idamannya.

Untuk diketahui, sebagai seorang tokoh publik, Natasha Wilona tidak mengkhususkan bahwa pasangannya nanti harus memiliki pekerjaan yang sangat baik.

Natasha Wilona hanya mengharapkan kelak pasangannya nanti memiliki prinsip hidup serta taat dalam agama yang dianutnya.

“Aku pengennya si dikasih Tuhan ini ya orang yang aku nggak peduli pekerjaannya apa, aku berharap dapat orang yang punya prinsip hidup dan punya agama yang kuat aja si,” jelasnya melalui YouTube TS Media pada Jumat, 22 Juli 2022.

Ia menyebutkan, kriteria selanjutnya yaitu pria yang selalu bertanggung jawab dan pastinya juga penyayang.

Menyayangi Keluarga

Ia menegaskan arti penyayang ini tidak hanya kepada dirinya. Tetapi juga kepada orang-orang di dekatnya dan juga keluarga yang dimilikinya.

“Mungkin dia harus bertanggung jawab kali ya. Harus penyayang mungkin,” sebutnya.

Kriteria selanjutnya, tambah Natasha, ia mengharapkan pada pasangannya kelak adalah tipe penyabar.

Menurutnya, jika seseorang itu memiliki rasa sabar yang tinggi maka orang tersebut sudah pasti penyayang.

Selain itu dirinya juga berharap suatu saat nanti pasangan yang bersamanya bisa selalu mendukung apapun yang sedang dikerjaannya.

Baik itu mendukung projek di dunia entertainment. Maupun sesuatu yang sedang direncanakannya secara pribadi.

Selalu menyebutkan kriteria dari sikap cowok idamannya, Natasha Wilona pun diminta untuk mengungkapkan kriteria fisik cowok impiannya.

Tetapi, ia tidak menjawab lantaran dirinya tidak punya ketentuan khusus mengenai fisik cowok idamannya.

“Fisik engga ada, soalnya mantan aku semuanya beda-beda, bentuknya aneh-aneh,” ucapnya.

Jadi menurutnya, Ia lebih mementingkan sikap yang dimiliki oleh seseorang dibandingkan dengan fokus mencari kelebihan dalam fisiknya.(Herdi/PasundanNews.com)