Lokasi tanah longsor dan pohon tumbang di dusun Randegan, Desa Raharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, Minggu (25/2/2024) petang. Foto/Hermanto.PasundanNews.com

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur wilayah Kota Banjar dan sekitarnya, mengakibatkan tanah longsor dan pohon tumbang di dusun Randegan, Desa Raharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, Minggu (25/2/2024). Kejadian tersebut, terjadi sekitar pukul 17.30 WIB.

Pohon jenis Waru tersebut, tumbang menimpa salah satu bangunan sekolah milik SMP negeri 7 Banjar.

Petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjar, dibantu oleh Relawan Jabar Bergerak, segera tiba di lokasi untuk melakukan evakuasi.

“Kami bergegas ke lokasi setelah menerima laporan, dan kami langsung melakukan evakuasi,” ujar Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Banjar, Yudi Andiana kepada pasundannews.com.

Sementara itu, Ketua Jabar Bergerak Kota Banjar, Ari Faturrohman, juga menegaskan bahwa pihaknya turut membantu petugas BPBD dalam proses evakuasi.

“Kami bekerja sama dengan BPBD dalam melakukan evakuasi,” ujarnya.

Saat ini, upaya evakuasi masih terus dilakukan di lokasi kejadian. Belum ada laporan mengenai korban jiwa dalam insiden ini.

Pihak berwenang juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi bahaya akibat cuaca ekstrem seperti hujan deras dan angin kencang. (Hermanto/PasundanNews.com)

Artikulli paraprakPenemuan Mayat Perempuan di Tikungan Batu Gajah Kota Banjar Gegerkan Warga
Artikulli tjetërGelaran Seni Ibing Ronggeng Amen di Citanduy Festival 2024 Dikagumi warga Asing