Atet Sihombing (kiri depan) dan Dadang R Kalyubi (baju putih) saat menghadiri acara Halal Bihalal MPC Pemuda Pancasila Kota Banjar di Pajamben, Kota Banjar, Sabtu (20/4/2024). Foto/Hermanto.PasundanNews.com

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Kedekatan hubungan antara Dadang Ramdhan Kalyubi dan Atet Handiyana Sihombing semakin terlihat jelang Pilkada Kota Banjar 2024.

Kedua tokoh ini menunjukkan keakraban dan komitmen untuk memajukan Kota Banjar dalam berbagai kesempatan.

Pada sebuah acara silaturahmi dan Halal Bihalal MPC Pemuda Pancasila Banjar di tempat wisata Penjamben, Kota Banjar, kedua tokoh hadir sebagai tamu undangan.

Dalam acara tersebut, Dadang mewakili Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO), sementara Atet merupakan anggota Dewan Pakar Pemuda Pancasila Kota Banjar.

Keduanya terlihat duduk berdampingan selama acara Halal Bihalal, menampilkan harapan yang sama untuk memajukan daerah asal mereka.

“Dalam kesatuan Pemuda Pancasila, kami hadir bersama untuk memajukan Kota Banjar,” ujar Dadang dan Atet, menegaskan komitmen mereka pada Sabtu (20/4/2024).

Dadang Ramdhan Kalyubi, yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Banjar dan Ketua DPRD Kota Banjar, diyakini akan diusung oleh partainya dalam Pilkada 2024-2029.

“Saya masih dalam proses persiapan dan menunggu arahan dari DPP Partai Golkar terkait pencalonan dan pembentukan pasangan calon,” ujarnya.

Sementara itu, Atet Sihombing, seorang pengusaha muda asal Banjar yang bergerak dalam bidang Alutsista, telah mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Walikota (Bacawalkot) dari PDIP dan Partai Demokrat Kota Banjar.

“Saya mendaftar sebagai Bacawalkot Banjar 2024-2029 dari PDIP dan Partai Demokrat, dengan komitmen untuk membangun Banjar lebih baik,” kata Atet.

Kedekatan dan kesamaan visi antara Dadang Kalyubi dan Atet Sihombing menjadi sorotan dalam persiapan jelang Pilkada Kota Banjar, menunjukkan potensi kolaborasi yang kuat untuk kemajuan Kota Banjar di masa mendatang.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Artikulli paraprakRaker Kaukus Perempuan Parlemen, Bey Machmudin : Harus Bisa Jawab Tantangan
Artikulli tjetërSekda Jabar Tekankan Peningkatan Kinerja BP Cekban dan Rebana