BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Tim Nasional (Timnas) Bulutangkis beregu Putra Indonesia lolos ke babak final SEA Games 2023, Rabu (10/5/2023).
Timnas berhasil melaju ke final usai mengalahkan Singapura 3-1 di semifinal.
Kans meraih kembali medali emas di nomor beregu yang terakhir kali di rebut pada 2019 kini terbuka lebar.
Bertanding di Morodok Techo National Stadium Badminton Hall, Rabu (10/5/2023), Chico Aura Dwi Wardoyo yang tampil di laga perdana berhasil mengalahkan jagoan Singapura, Loh Kean Yew dengan skor 10-21, 21-7, 24-22 dalam waktu 56 menit.
Berbeda dengan Chico, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana hanya butuh dua gim untuk menumbangkan Terry Hee/Loh Kean Hean dengan skor 21-15, 21-17, mengubah skor menjadi 2-0 untuk Merah Putih.
Christian Adinata yang turun di partai ketiga sebagai tunggal kedua gagal mengunci kemenangan.
Ia tumbang dalam pertarungan tiga gim melawan Jia Heng Jason Teh dengan skor 21-15, 12-21, 14-21, membuat Singapura menipiskan jarak menjadi 1-2.
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan yang turun di partai keempat tak mau menyia-nyiakan kesempatan tampil yang di dapat.
Berhadapan dengan Nge Joo Jie/Johann Prajogo, duet berjuluk ‘Prayer’ ini menang 21-18, 21-16, memastikan Indonesia menang 3-1.
Di partai final, Indonesia akan menantang pemenang Thailand vs Malaysia. Sampai berita ini naik, skor masih 2-2 dan berlanjut ke partai kelima atau penentuan.
Hasil semifinal bulutangkis beregu putra SEA Games 2023 antara Indonesia vs Singapura:
1] Chico Aura Dwi Wardoyo vs Loh Kean Yew 10-21, 21-7, 24-22
2] Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Terry Hee/Loh Kean Hean 21-15, 21-17
3] Christian Adinata vs Jia Heng Jason Teh 21-15, 12-21, 14-21
4] Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Nge Joo Jie/Johann Prajogo 21-18, 21-16
5] Alwi Farhan vs Jia Wei Joel Koh (tidak di mainkan).
(Herdi/PasundanNews.com)