BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra mengikuti kegiatan Meeting Pemeriksaan Kinerja dan Kepatuhan pada Pemerintah Daerah dan Instansi atas penanganan Covid-19 Tahun 2020 melalui video Conference, Rabu (21/10/2020), di Ruang Vidcon Sekertariat Daerah Ciamis.
Turut hadir dalam acara tersebut, Pj Sekda Kabupaten Ciamis, Kepala BPBD, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Inspektorat, Direktur Utama RSUD Ciamis serta Kepala BPKD Kabupaten Ciamis.
Acara yang diselenggarakan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Jawa Barat tersebut sebagai tindak lanjut tahapan pemeriksaan yang dilakukan sebelumnya.
Diketahui laporan pemeriksaan kinerja dan kepatuhan pemerintah daerah tersebut merupakan tahapan ketiga setelah sebelumnya dilaksanakan laporan pengumpulan data informasi dan Laporan Hasil Pendahuluan Kepatuhan Kinerja.
Sedangkan untuk laporan pemeriksaan terinci kepatuhan dan kinerja terkait penanganan Covid 19 dimulai sejak tanggal 14 Oktober sampai dengan 24 November 2020 bersama tiga Kabupaten/Kota lainnya.
Kepala BPK perwakilan Jawa Barat, Arman Syifa menjelaskan, pemeriksaan serentak ini dilaksanakan di seluruh intansi di seluruh daerah Jawa Barat.
“Tujuannya untuk menilai efektivitas, transparansi, akuntabilitas dan kepatuhan secara terperinci mengenai pengelolaan dan tanggung jawab keuangan dalam penanganan pandemi Covid-19,” paparnya.
Arman mengungkapkan, terdapat empat sasaran pemeriksaan kepatuhan, yaitu Refocusing dan Realoksasi APBD, penanganan bidang kesehatan, penanganan bidang sosial dan penanganan dampak Ekonomi.
Menanggapi hal itu, Wakil Bupati Ciamis, Yana D putra menyambut baik kegiatan pemeriksaan terinci kinerja dan kepatuhan tersebut serta akan mempersiapkanya dengan sebaik-baiknya.
“Terkait pemeriksaan terinci kepatuhan dan kinerja kami siap untuk kooperatif. Serta akan mempersiapkan dengan sebaik-baiknya” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut Yana juga menyampaikan jumlah terkonfirmasi positif Covid-19 untuk Kabupaten Ciamis setiap harinya terus bertambah.
“Untuk data saat ini yang terkonfirmasi positif secara keseluruhan sebanyak 165 orang dengan 110 orang sembuh, 44 orang isolasi mandiri, 3 orang dirawat dan 8 orang meninggal dunia,” tuturnya.
Selain itu, Wabup Yana melaporkan pelaksanaan TCR di Kabupaten Ciamis yang sudah mencapai 12.584 orang.
“Dari total keseluruhan 1,4 Juta, dan telah mendekati 1 persen dari keseluruhan jumlah penduduk Ciamis” ungkapnya. (Hendry/PasundanNews.com)