foto: Fikri

PASUNDANNEWS.COM, BANDUNG – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Jawa Barat menggelar media gathering bagi Bawaslu Kota/Kabupaten se-Jabar dan media massa. Kegiatan ini dilaksanakan mulai tanggal 12-14 november 2019 di Jaya Giri Resort, Lembang Kabupaten Bandung Barat.

Dalam media gathering ini dihadiri oleh perwakilan dari 27 Kota/Kabupaten serta perwakilan dari 27 media.

Komisioner Bawaslu Jabar Bidang Hubungan Masyarakat dan Antarlembaga, Lolly Suhenty menyatakan kegiatan ini untuk membangun hubungan Bawaslu dan media masa menjadi lebih baik.

“Biasanya Bawaslu dan awak media selalu bertemu diruang formal. Media Gathering ini adalah forum Bersama bawaslu dan teman-teman jurnalis. Sehingga adanya pertemuan diruang nonformal ini bisa terbangun kesepahaman dan pengertian Bersama,” ucap Lolly saat pembukaan media gathering, selasa (12/11/2019)

Oleh karena hal tersebut, Lolly menambahkan akan meminimalisir sedikit mungkin pendekatan formalistik, sehingga suasana bisa lebih santai dan cair.

“Acara ini sesungguhnya untuk mengikat satu sama lain. Forum ini hadir karena kami ingin melibatkan teman-teman jurnalis bukan hanya untuk liputan tapi menjadi bagian dari keluarga Bawaslu Jawa Barat,” tambahnya.

Nanti, lanjut Lolly, Media Gathering ini akan diturunkan untuk dilaksanakan di tingkat Kabupaten/Kota.

“Itu alasannya kenapa Bawaslu Kabupaten/kota dihadirkan dalam kegiatan ini. Kegiatan ini nanti berjenjang dilakukan,” jelasnya.