PASUNDANNEWS.COM, CIAMIS – Secara kelembagaan bank bjb Ciamis sudah beberapa kali melakukan kegiatan sosial selama masa darurat Covid-19. Seperti memberikan bantuan APD, multivitamin, dan sembako.

Kali ini, istri-istri keluarga besar bank bjb yang tergabung dalam Kibar (Kerukunan Istri Bank Jabar), turut andil. Aksi sosial yang dilakukan dengan membagikan 100 paket sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19.

Ketua Kibar Ciamis Ny. Rima Indra mengatakan paket sembako ini bersumber dari dana gotong royong anggota di Kibar Wilayah III Jabar.

“Salah satunya hari ini, kita distribusi sembako di Ciamis sebanyak 100 paket. Kami di Kibar juga ada agenda sosial dan keagamaan yang dilakukan secara berkala, tidak hanya di masa Covid-19,” kata Ny. Rima Indra, Kamis (22/5/2020).

Pimpinan Cabang bank bjb Ciamis Indra merespon baik program Kibar. Organisasi istri-istri pegawai bjb ini, untuk mengeratkan silaturahmi dan membangun kekeluargaan.

“Sekarang, mereka bergerak di aksi sosial dengan bergotong royong mengumpulkan dana dan disalurkan melalui pembagian sembako,” kata Indra.

Kegiatan Kibar ini kata Indra selaras dengan taglan perusahaan, yakni Terus Berinovasi Sinergikan Negeri.

“Mudah-mudahan kegiatan Kibar dapat diterima dengan baik, bermanfaat, dan berkah untuk semuanya,” kata Indra.(DH)*.