Jalan Berlubang di Sambungan Jembatan Katapang Kota Banjar Langsung Diperbaiki Unit Kerja Bina Marga Kementerian PUPR. Foto/Hermanto.PasundanNews.com

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Kondisi jalan berlubang di bagian sambungan Jembatan Katapang, Jalan Brigjen M. Isa, Lingkungan Siluman, Kelurahan/Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, diperbaiki oleh unit kerja Bina Marga Kementerian PUPR pada Senin (26/5/2025).

Perbaikan dilakukan untuk menjaga keselamatan pengguna jalan, terutama pengendara sepeda motor yang sering melintasi kawasan tersebut.

Jalan ini merupakan jalan nasional yang menghubungkan antar Jawa Barat dan Jawa Tengah, sehingga kerusakan pada jalan tersebut berdampak pada kelancaran arus lalu lintas antar daerah.

Baca Juga : Polres Banjar Bersama Tim Gabungan Gercep Evakuasi Korban Longsor di Desa Sinartanjung

Lubang di bagian sambungan jembatan menjadi perhatian serius karena berada di jalur utama penghubung dua provinsi besar.

Walikota Banjar, H. Sudarsono menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Bina Marga Kementerian PUPR untuk perbaikan jalan tersebut.

“Kami sudah berkoordinasi dengan pihak Bina Marga Kementerian PUPR. Hari ini jalan yang rusak tersebut sudah diperbaiki,” ujarnya kepada Pasundannews.com.

Baca Juga : Jalan Berlubang di Sambungan Jembatan Katapang Kota Banjar Bahayakan Pengendara

Diketahui, kerusakan pada aspal jalan di sambungan jembatan Katapang cukup parah. Pada sisi timur jembatan terdapat lubang sepanjang sekitar 1,5 meter dengan kedalaman sekitar 10 sentimeter. Sedangkan di sisi barat, lubang bahkan mencapai panjang sekitar 3 meter dengan kedalaman serupa.

Lubang-lubang ini membentang melintang tepat di jalur utama, sehingga sangat membahayakan pengguna jalan, khususnya pengendara sepeda motor yang rawan terpeleset atau mengalami kecelakaan jika melewati bagian tersebut.

Dengan perbaikan ini, diharapkan kondisi jalan kembali aman dan nyaman untuk dilalui, serta kelancaran lalu lintas antar provinsi tetap terjaga.

Pemerintah daerah dan unit kerja terkait akan terus memantau kondisi jalan agar kejadian serupa tidak terulang.

(Hermanto/PasundanNews.com)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini