BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Guna meningkatkan kesadaran warga terkait pengelolaan sampah, Tim HEJOTEKNO melakukan sosialisasi di Lingkung Parungsari, RW 06, Kelurahan Karangpanimbal, Kota Banjar, Jawa Barat, Senin (20/11/2023) malam. Dalam kegiatan ini, dihadiri puluhan warga setempat.
Dalam pemaparannya, Direktur Operasional HEJOTEKNO, Erick Muhamad menyampaikan kepada warga terkait pola pemberdayaan masyarakat melalui pemilahan sampah mandiri dari sumber sampah.
Dengan visinya, ia mengimplementasikan pola Kawasan Minimasi Sampah Mandiri (KAMISAMA) yang merupakan sebuah konsep pengelolaan sampah terpadu dengan teknologi tepat guna ramah lingkungan.
“Dalam upaya mengurangi dampak lingkungan, kami terus mempromosikan kegiatan pemberdayaan masyarakat. Kami juga mengajak warga untuk aktif terlibat dalam pemilahan sampah, dengan harapan dapat menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat,” ujarnya kepada pasundannews.com.
Melalui kegiatan sosialisasi, warga diajak untuk memahami pentingnya peran aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal mereka.
Erick menambahkan, dalam pengelolaan sampah ini sebagai upaya bersama antara pihak swasta dan pemerintah untuk menciptakan sinergi yang kuat dalam mencapai tujuan bersama yakni lingkungan yang bersih dan berkelanjutan.
“Di sini, kami mengajak kepada masyarakat untuk berperan aktif dalam merubah perilaku konsumsi dan pembuangan sampah. Dengan langkah-langkah konkret ini, diharapkan lingkungan Parungsari dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam mengelola sampah secara efektif dan berkelanjutan,” pungkasnya.(Hermanto/PasundanNews.com)