PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pangandaran pada Pilkada serentak tahun 2020 akan digelar 9 Desember 2020 mendatang.
Politisi dan tokoh senior Partai Golkar yang juga sebagai Anggota DPR RI, Drs Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.,Ip.,M.Si, mengajak dan mengingatkan kepada seluruh kader partai menjaga dan memperkuat soliditas untuk memenangkan pasangan Aman (Adang Hadari- H Supratman) pada pilkada Pangandaran 2020.
“Soliditas partai itu yang utama, dalam melaksanakan tugas politik. Terutama dalam memenangkan pasangan Aman pada Pilkada Pangandaran ini,” ujar Kang Agun sapaan akrabnya di Sekretariat DPD Golkar Pangandaran, Senin (16/11).
Kang Agun mengaku optimis pasangan Aman akan menang pada Pilkada Pangandaran yang hanya diikuti dua paslon itu, dan akan membawa Kabupaten Pangandaran lebih maju.
“Yang Maha Kuasa yang menentukan, semua tidak ada yang tidak mungkin, yang pasti Pangandaran Aman dan Aman menang di Pilkada Pangandaran,” katanya.
Dikatakan Kang Agun, untuk memenangkan pasangan Aman perlu kerja keras dan soliditas partai dalam melaksanakan tugas politik di Pilkada Pangandaran yang tinggal menghitung hari.
“Kerja keras dan soliditas partai yang lebih utama untuk melaksanakan tugas politik. Pilkada pangandaran ini sebagai ruang untuk melaksanakan semua itu. Kita pastikan bersama bahwa pasangan Aman menang (di Pilkada Pangandaran),” tuturnya.
Menurutnya, Pilkada bukan hanya sekedar kontestasi untuk kekuasaan semata. Namun yang lebih utama adalah untuk kesejahteraan rakyat, sesuai dengan semangat pemekaran Pangandaran menjadi daerah otonom baru.
“Maka itulah demokrasi yang mensejahterakan rakyat, bukan sekedar kontestasi untuk menggapai kekuasaan. Dan saya tegaskan itulah semangat yang dibangun pasangan Aman” tukasnya.