Petugas Kebersihan dari Dinas PRKPLH UPTD Panumbangan dan peserta aksi susur sampah lainnya saat memungut sampah di Situ Lengkong Panjalu Kabupaten Ciamis. Foto/Ist.

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Situ Lengkong Panjalu menjadi salah satu objek wisata yang sering dikunjungi wisatawan baik dari dalam maupun luar Kabupaten Ciamis.

Situ lengkong Panjalu menjadi kebanggaan masyarakat Tatar Galuh Kabupaten Ciamis terutama wilayah Kecamatan Panjalu.

Setiap unsur pemerintah ataupun masyarakat turut menjaga dan melestarikan objek wisata tersebut.

Dalam hal ini, Dinas PRKPLH (Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Ciamis melalui UPTD Kecamatan Panumbangan menggelar aksi susur sampah, Sabtu (11/11/2023)

Kegiatan susur sampah ini bersifat kolaboratif dengan melibatkan semua unsur masyarakat, mahasiswa dan pemuda setempat.

“Kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap bulan, melakukan bersih-bersih sekitar obyek wisata situ Lengkong Panjalu,” kata Kepala UPTD DPRKPLH Panumbangan, Irwan Efendi.

Irwan mengatakan, aksi susur sampah yang rutin laksanakan setiap bulan ini sebagai upaya mengantisipasi dampak buruk pencemaran lingkungan.

“Melibatkan semua unsur, mulai dari pemerintah setempat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, karang taruna, dan ada dari mahasiswa Ilmu Pemerintahan Unigal Ciamis,” terangnya.

Ia melanjutkan, aksi susur sampah ini sebagai sarana edukasi dan motivasi kepada masyarakat untuk selalu menjaga dan merawat lingkungan bersih dari sampah.

“Kami berupaya secara rutin mengadakan kegiatan bersih-bersih lingkungan, kali ini alhamdulillah dilakukan secara kerja sama dengan berbagai pihak,” jelasnya.

Irwan menambahkan, dari setiap sampah yang terkumpul, pihaknya langsung melakukan pemilahan agar bisa dimanfaatkan ulang.

“Setiap sampah yang terkumpul tadi kita pilah terlebih dahulu, mana yang bisa dimanfaatkan, sanya lalu  ke TPA,” tuturnya.

Ia pun berharap, semua pihak bisa tetap menjaga lingkungan khususnya pada sekitaran objek wisata Situ Lengkong Panjalu.

“Hal ini tentu sebagai upaya untuk mendukung program Bupati Ciamis agar Kabupaten Ciamis bisa mendapat penghargaan Adipura kembali” pungkasnya. (Hendri/PasundanNews.com)