CIANJUR – Dalam rangka pengecekan Kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2022, Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan, S.H., S.I.K., M.Si. kembali mengecek Pos Pam di wilayah hukum Polres Cianjur.

Saat ini Polres Cianjur siapkan 12 pos pengamanan dan 9 pos pelayanan di sepanjang jalur mudik lebaran 2022. Bahkan empat diantaranya dilengkapi dengan layanan vaksinasi COVID-19, mulai dari dosis pertama hingga booster.

Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan disela – sela kegiatan mengatakan pos pengamanan ditempatkan di setiap perbatasan dan jalur perlintasan mudik, diantaranya di perbatasan Cianjur-Bogor dan Cianjur-Bandung Barat.

Sementara itu untuk pos pelayanan, dibangun di sembilan titik destinasi pariwisata di Kabupaten Cianjur. Menurutnya, kegiatan cek pos pam tersebut untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana mau pun logistik dalam pelaksanaan tugas pengamanan menjelang arus mudik lebaran.

“Untuk pospam itu fokusnya ke penanganan kemacetan, antisipasi tindak kriminal, dan lainnya. Sedangkan pos pelayanan sebagai sarana layanan dan informasi bagi masyarakat, terutama wisatawan, makanya sebagian besar pos pelayanan kita buat di kawasan wisata,” ujarnya, Senin (25/4/2022).

Menurutnya untuk empat titik pos pengamanan juga menyediakan layanan vaksinasi COVID-19. Rencananya Polres melakukan sampel acak pada pengendara, bagi mereka yang belum divaksinasi dosis lengkap, pihaknya akan mengarahkan pemudik menjalani vaksinasi sebelum melanjutkan perjalanan.

“Empat titik pospam yang ada vaksinasi yakti Pospam Segar Alam, Pospam Bundaran Lampu Gentur, Pospam Sukaluyu, dan Pospam Haurwangi. Kita tidak lakukan penyekatan, hanya sampel acak, itupun tidak akan diputar arah tapi mengarahkan untuk vaksin dan bisa lanjutkan perjalanan jika sudah divaksin,” tuturnya.

Doni menyebut jika seluruh pospam dan pos pelayanan sudah rampung dan mulai beroperasi. “Mulai hari ini semuanya beroperasi, sudah melakukan pengamanan dan pelayanan mudik, hingga nanti arus balik,” tuturnya.

Pihaknya juga menurunkan 1.157 personel gabungan Polri, TNI, Dishub, dan Satpol PP untuk pengamanan dan pelayanan mudik.

“Kalau dari Polres kita turunkan sekitar 600 personel. Selebihnya dari TNI, Dishub dan Satpol PP. Semuanya kolaborasi untuk pengamanan mudik lebaran tahun ini,” pungkasnya. (Farhaan)