Ciamis

Pemkab Ciamis Terima Kunker Tim Pakar Satgas Penanganan Covid-19 Pusat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pemkab Ciamis menerima kunjungan kerja (Kunker) dari Tim Pakar Satgas Penanganan Covid-19 Nasional, Rabu (5/5/2021) di Sekretariat Satgas Covid Ciamis.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut unsur Forkopimda dan Kepala SKPD terkait serta seluruh unsur Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Ciamis.

Sekda Ciamis, H Tatang mengatakan, tujuan Kunker Satgas pusat ke Ciamis adalah untuk memantau perkembangan arus mudik jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

“Tujuan Kunker tersebut untuk memantau kesiapan posko pengetatan arus mudik menjelang hari raya Idul Fitri,” kata H Tatang.

H Tatang menyatakan, Pemkab Ciamis telah mengoptimalkan posko pengendalian Covid-19 mulai dari tingkat kabupaten sampai tingkat RT.

“Kita tetap melakukan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat. Melakukan sosialisasi protokol kesehatan dan juga sosialisasi larangan mudik,” ucapnya.

Ia menuturkan, perkembangan kasus aktif Covid-19 Ciamis saat ini mencapai kurang lebih 50 kasus setiap harinya.

“Untuk saat ini kabupaten ciamis berada berada pada zona oranye,” katanya.

Sementara, Ketua Pakar Satgas Covid-19 Vivan Elisabeth Purba mengatakan, persiapan dan pencegahan penanganan Covid-19 di Ciamis sudah cukup baik.

Hal tersebut menurutnya terlihat dari posko-posko Satgas Covid-19 yang sudah hampir mencapai 80 persen.

“Situasi satgasnya sudah cukup baik, seperti sudah terbentuk posko satgas hampir 80% mulai dari tingkat kabupaten sampai tingkat RT,” ungkapnya.

Menurutnya, lonjakan kasus Covid-19 akan terditeksi apabila ada penguatan pada posko-posko mulai dari kabupaten sampai tingkat RT.

“Mudah-mudahan jumlah yang terpapar di Ciamis semakin berkurang setiap harinya sehingga zonanya pun dapat berubah menjadi hijau,” ucapnya.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Om Zein Daftar ke Partai Geridnra, Optimis Maju di Pilkada Purwakarta 2024

PASUNDAN NEWS - Om Zein sapaan akrab Saepul Bahri Binzein resmi mendaftar sebagai bakal calon…

6 jam ago

Opening Rumah Makan dan Cafe Kopi Golodog, Merajut Tradisi Kuliner dan Hiburan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Di tengah gemerlapnya Kota Banjar, Jawa Barat, telah hadir sebuah tempat…

7 jam ago

Jaber bersama RS Banjar Patroman Beri Pelatihan untuk Sopir Ambulan dan Driver Siaga Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Jabar Bergerak (Jaber) Kota Banjar bersama Rumah Sakit (RS) Banjar Patroman…

7 jam ago

Viral di Media Sosial, Geng Motor Ugal-ugalan di Kota Banjar dibekuk Polisi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Satuan Reserse Kriminal Polres Banjar berhasil mengamankan sekelompok geng motor yang…

15 jam ago

Perlu Sebanyak 72.420 KTP untuk Mengikuti Pilkada Serentak Melalui Jalur Independen

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Perlu sebanyak 72.420 KTP (Kartu Tanda Penduduk) untuk bisa mengikuti Pilkada…

22 jam ago

Dinas DKPKP Pangandaran Serahkan Bantuan Sarpras bagi Kelompok Budidaya Ikan

Dinas DKPKP Pangandaran Serahkan Bantuan Sarpras bagi Kelompok Budidaya Ikan BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Dinas Kelautan,…

23 jam ago