KPU) Kota Banjar menggelar rakor (rapat koordinasi) persiapan pendaftaran bakal pasangan calon (bapaslon) Walikota dan Wakil Walikota Pilkada 2024. Foto/Hermanto.PasundanNews.com

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – KPU) Kota Banjar menggelar rakor (rapat koordinasi) persiapan pendaftaran bakal pasangan calon (bapaslon) Walikota dan Wakil Walikota Pilkada 2024, Sabtu (24/8/2024).

Acara ini berlangsung di Aula Backyard, Sukarame, Kota Banjar, dan dihadiri oleh berbagai perwakilan dari unsur TNI, Polri, Kejaksaan, ASN, serta partai politik.

Ketua KPU Kota Banjar, Muhammad Mukhlis, membuka rapat dengan menegaskan pentingnya koordinasi antar-stakeholder dalam menyukseskan proses pendaftaran bapaslon.

“Kerja sama yang baik antara semua pihak terkait sangat dibutuhkan agar proses pendaftaran dan tahapan-tahapan selanjutnya dapat berjalan lancar dan sesuai aturan yang berlaku,” ujarnya.

Dalam rapat tersebut Mukhlis juga menjelaskan, berbagai prosedur teknis yang harus dipenuhi oleh bakal pasangan calon.

Menurutnya, semua persyaratan dan dokumen yang diperlukan harus dipersiapkan dengan matang agar tidak ada kendala pada saat pendaftaran.

“Kami berharap semua pihak yang terlibat dapat mengikuti aturan yang telah ditetapkan untuk menjaga integritas pemilihan,” ungkapnya.

Perwakilan dari TNI dan Polri turut memberikan masukan mengenai aspek keamanan selama proses pendaftaran dan tahapan pemilihan berlangsung.

Mereka menekankan perlunya pengamanan ekstra untuk memastikan bahwa seluruh proses pemilihan berjalan dengan aman dan tertib.

Selain itu, pihak Kejaksaan juga menyampaikan kesiapan mereka dalam mengawal aspek hukum dari seluruh tahapan pemilihan.

Perwakilan partai politik yang hadir juga menyatakan komitmennya untuk mengikuti seluruh prosedur yang ditetapkan oleh KPU.

Mereka menekankan pentingnya transparansi dan keterbukaan dalam seluruh proses pemilihan untuk menciptakan pemilu yang jujur dan adil.

Mukhlis menekankan kembali pentingnya kerja sama semua pihak dalam menyukseskan pemilihan serentak 2024 di Kota Banjar.

“Mari kita bekerja bersama untuk mewujudkan pemilihan yang aman, damai, dan berkualitas,” pungkasnya.

(Hermanto/PasundanNews.com)