PASUNDANNEWS.COM, TASIKMALAYA – Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Asep Sofari SP, menyampaikan ucapan selamat kepada 117 Panitia Pemilihan Umum Kecamatan (Panwaslucam) yang telah dilantik dan di ambil sumpahnya oleh Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya pada hari Senin (23/12/2019).

117 Panwascam yang dilantik merupakan perwakilan dari 39 Kecamatan. Mereka akan bertugas pada pelaksanaan Pilkada serentak 2020.

“Selamat kepada seluruh panwascam yang baru dilantik. Selamat bertugas untuk mewujudkan pilkada yang lebih berkualitas,” ucap Asep Sofari di Tasikmalaya, Selasa (24/12/2019).

Politisi muda asal Cikatomas yang juga menjabat sebagai Sekjen Partai Gerindra Kabupaten Tasikmalaya ini secara khusus menyampaikan apresiasinya kepada Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya atas perekrutan Panwascam. Asep menyatakan, Panwascam yang dilantik merupakan orang pilihan dan siap mengemban amanah mewujudkan pemilu yang berintegritas.

“Apresiasi tinggi saya sampaikan untuk Bawaslu atas ditetapkannya Panwascam untuk Pilkada 2020. Selamat bertugas dan mengemban amanah untuk orang-orang Pilihan yang sudah ditetapkan. Semoga komposisi ini bisa mewujudkan Pilkada yang lebih bermartabat dan menjaga nilai-nilai demokrasi,” terangnya. (Pasundannews/Admin)