BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Deklarasi H-Y (Herdiat-Yana) pasangan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis 2024-2029 menggema di komplek Islamic Center Ciamis, Jumat (28/6/2024) siang.
Acara deklarasi yang cukup meriah ini dihadiri oleh ribuan masyarakat yang datang dari setiap penjuru Kabupaten Ciamis.
Turut hadir sejumlah partai koalisi pengusung atau KCM (Koalisi Ciamis Maju) antara lain partai Gerindra, Golkar, Nasdem, PAN, PBB, PKB dan PPP.
Pasangan Herdiat Sunarya-Yana D Putra akan kembali maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak yang dijadwalkan pada 27 November 2024.
Dalam orasi politiknya, Herdiat mengapresiasi kepada relawan dan simpatisan yang tetap setia mendukung pasangan HY untuk kembali maju di Pilkada 2024.
Ia mengungkapkan bahwa pihaknya belum membuat APK seperti spanduk, kaos atau baliho, tapi sudah tersebar banyak hampir di seluruh pelosok Ciamis.
“Sangat luar biasa, masyarakat, relawan mendukung kami tak hanya tenaga dan pikiran, tapi tak juga harta diperbantukan untuk kemenangan HY,” ungkapnya.
Ia pun mengaku bersyukur dapat melaksanakan tugas dan amanah selama 5 tahun di periode sebelumnya.
Berbagai prestasi pembangunan telah ditorehkan Pemkab (pemerintah kabupaten) Ciamis selama kepemimpinan Herdiat-Yana.
Herdiat mengklaim selama kepemimpinannya bersama Yana, di Ciamis kini ada 210 desa mandiri dan 38 desa maju.
“Tidak ada desa tertinggal dan berkembang. Ini saya sampaikan sesuai fakta dan data dari indeks desa membangun (IDM),” ungkapnya.
Ia pun bertekad jika mendapat amanah dari masyarakat maka akan kembali melanjutkan pembangunan Ciamis selama lima tahun ke depan.
“Masyarakat Ciamis telah memberi amanah dan kepercayaan untuk kembali maju, maka kami bertekad bagaimana Ciamis ini bisa lebih maju dan masyarakatnya sejahtera,” ucapnya.
Tetap Rendah Hati, Pertahankan Kemenangan Menuju Ciamis Lebih Maju
Sejurus dengan itu, Yana D. Putra yang juga Ketua DPD PAN Ciamis turut mengapresiasi sejumlah partai koalisi yang telah mempercayai Herdiat-Yana Jilid 2.
Ia mengungkapkan, bahwa perjalanan memimpin Ciamis bersama Herdiat Sunarya bukanlah waktu yang singkat.
“Lima tahun lalu saya bersama Pak Herdiat berdiri di tempat ini, untuk meraih kemenangan, sekarang untuk mempertahan. Momentum deklarasi ini untuk membangun optimisme kita, ‘jadi deui’,” ungkapnya.
Kali ini, tambah Yana, berbeda. Tentunya saat ini dengan konteks untuk mempertahankan kemenangan masyarakat Tatar Galuh Ciamis.
“Yang dulu tidak hadir sekarang hadir, ini memotivasi kita semakin optimis. Luar biasa, tentunya ada yang berbeda. Merebut dan mempertahankan itu berbeda,” ungkapnya.
Yana berharap agar seluruh partai koalisi yang hadir di sini, tetap rendah hati untuk meraih hati masyarakat memenangkan H-Y kembali.
“Politik santun yang disampaikan Pak Herdiat tadi sangat penting dan perlu dimaknai. Sehingga 27 November nanti, kami berdua akan membuat Ciamis jadi lebih maju dan lebih baik,” tegasnya.
Yana menambahkan, dengan dilaksanakan deklarasi ini, menjadi momentum untuk meluruskan niat, menyatukan tekad demi Ciamis lebih baik ke depan.
“Luruskan niat, satukan tekad, kuatkan barisan, demi Kabupaten Ciamis yang lebih baik. Semoga Allah SWT meridhoi perjuangan kita semua,” pungkas Yana.
Sebagai informasi, acara deklarasi tersebut turut dihadiri oleh para petinggi partai Koalisi Ciamis Maju, baik dari provinsi maupun pusat.
(Hendri/PasundanNews.com)