BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – BLUD Puskesmas Purwaharja II melakukan kunjungan rumah (home care) kepada Dadan Samdan (28), yang mengalami patah tulang di bagian telapak kaki kiri akibat kecelakaan lalu lintas.
Kegiatan ini dilaksanakan di kediaman pasien yang beralamat di RT 28/13 Desa Raharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar.
Kegiatan ini dalam rangka pelaksanaan Program Perkesmas (Perawatan Kesehatan Masyarakat) di wilayah setempat.
Dadan baru saja menjalani operasi pada kakinya dan saat ini masih dalam masa pemulihan. Tim medis dari Puskesmas datang langsung untuk melakukan pemeriksaan luka, edukasi perawatan luka pasca-operasi, dan penggantian perban secara berkala.
Hal tersebut dilakukan guna mencegah infeksi dan mempercepat proses penyembuhan sebelum Dadan kembali kontrol ke RSOP Ciamis.
Kepala Puskesmas Purwaharja II, Enjang Suryana, menjelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen layanan kesehatan primer untuk mendekatkan layanan ke masyarakat.
“Kami hadir langsung ke rumah pasien untuk memastikan perawatan luka berjalan optimal dan pasien mendapat edukasi yang baik dalam perawatan mandiri,” ujarnya, Kamis (17/4/2025).
Menurut Enjang, kunjungan home care sangat penting terutama bagi pasien pasca operasi yang belum memungkinkan untuk bepergian jauh.
“Kami ingin memastikan pasien tetap mendapatkan pelayanan yang berkualitas, meskipun sedang berada di rumah,” imbuhnya.
Selama kunjungan, petugas medis juga memberikan panduan kepada keluarga pasien terkait cara menjaga kebersihan luka, teknik mengganti perban yang benar, serta tanda-tanda infeksi yang perlu diwaspadai. Edukasi ini diberikan agar pasien dapat merawat luka dengan mandiri sampai jadwal kontrol selanjutnya.
Dadan menyambut baik kunjungan ini dan mengucapkan terima kasih atas perhatian dan pelayanan yang diberikan.
“Saya merasa sangat terbantu. Kalau harus ke puskesmas, saya belum kuat jalan. Jadi dengan kunjungan ini saya bisa lebih tenang,” ujarnya.
(Hermanto/PasundanNews.com)