BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Hasil quick count Pilkada Ciamis antara pasangan Herdiat Sunarya tanpa Yana D. Putra yang meninggal dua hari sebelumnya jauh mengungguli kotak kosong.
Usai pemungutan suara pada Rabu (27/11), hasil sementara bisa dilihat dalam pantauan hitung cepat atau quick count.
Diketahui, Pilkada Ciamis 2024 sendiri kali ini hanya diikuti calon tunggal yaitu Herdiat Sunarya melawan kotak kosong.
Pasalnya, calon Wakil Bupati Ciamis Yana Diana Putra, meninggal dunia pada Senin (25/11) atau dua hari sebelum pemungutan suara.
Hasil quick count Pilkada Ciamis oleh lembaga survey LSI (Lingkar Survei Indonesia) Denny, Herdiat berhasil mengungguli kotak kosong.
Hasil quick count ini menyatakan pasangan tunggal Herdiat nomor urut 2 unggul dengan raihan suara 89.18%, sementara kotak kosong 10.82% hingga pukul 17.41 WIB.
Raihan suara tersebut diperoleh dari total masuk 91% dari jumlah DPT (Daftar Pemilih Tetap) Kabupaten Ciamis untuk Pilkada 2024 sebanyak 960.995 pemilih.
Menurut Peneliti LSI Denny JA, Fikri Muhamad, menyampaikan, capaian 89,18% ini sangat luar biasa.
Meski hasil ini menggembirakan, Fikri mengingatkan bahwa hasil resmi tetap menunggu dari KPU (Komisi Pemilihan Umum).
“Biasanya margin of error kami 1 persen. Semoga hasil akhir tidak jauh berbeda,” kata Fikri.
Hasil Survei LSI Denny JA sebelum Pemungutan Suara
Hasil survei LSI Denny JA sebelum pemungutan suara mengumumkan Herdiat-Yana juga unggul.
Catatan tersebut menunjukkan kepuasan masyarakat atas kinerja kepemimpinan Herdiat-Yana Periode 2019-2024 mencapai angka 85%.
Begitu pun sebanyak 83,4 % masyarakat Kabupaten Ciamis menginginkan kembali Herdiat-Yana menjadi Bupati dan Wakil Bupati Ciamis periode 2024-2029.
Dari hasil ini, pemerolehan suara melampaui hasil survei, dimana arus besar masyarakat menginginkan Herdiat yang saat ini tanpa didampingi Yana untuk memimpin kembali Ciamis.
Secara terpisah, Herdiat Sunarya dalam tanggapannya mengungkapkan rasa syukur atas kepercayaan masyarakat Ciamis.
“Alhamdulillah, hasil ini mencerminkan amanah masyarakat Ciamis untuk memimpin kembali lima tahun ke depan,” ujar Herdiat.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang mendukung selama proses Pilkada.
“Terima kasih kepada partai, relawan, dan semua yang mendukung. Semoga kerja keras kita menjadi keberkahan,” ucapnya.
Dengan hasil ini, Herdiat Sunarya dipaatikan akan melanjutkan kepemimpinan di Kabupaten Ciamis.
Masyarakat kini menunggu pengumuman resmi dari KPU untuk penetapan hasil Pilkada 2024.
(Hendri/PasundanNews.com)