BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM – Transaksi valuta asing (valas) dapat dilakukan di bank bjb untuk mempermudah proses bisnis nasabah akan kebutuhan valuta asing.
Selain transaksi yang bersifat jual-beli, nasabah juga dapat melakukan transaksi derivatif sebagai alat lindung nilai (hedging) terhadap fluktuasi nilai tukar.
Dalam rangka untuk memperingati HUT RI ke-79, bank bjb menghadirkan program bagi para nasabahnya melalui promo Cashback bjb Foreign Exchange.
Program ini memberikan kesempatan bagi nasabah perorangan untuk mendapatkan cashback jutaan rupiah.
Caranya hanya dengan melakukan transaksi pembelian dan/atau penjualan valuta asing selama periode promo yang telah ditentukan.
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto menjelaskan tentang program tersebut.
Menurutnya, program ini sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah yang setia menggunakan produk-produk unggulan dari bank bjb.
“Nasabah berkesempatan mendapatkan cashback yang menarik. Semakin besar volume transaksi maka akan semakin besar potensi cashback yang diperoleh,” ujar Widi.
Program Cashback bjb Foreign Exchange berlaku mulai 1 Agustus hingga 30 September 2024.
Dapatkan Cashback Hingga Jutaan Rupiah
Cashback yang BJB berikan juga bervariasi, tergantung pada akumulasi nominal transaksi yang dilakukan oleh nasabah selama periode program.
Untuk mengikuti program ini, nasabah hanya perlu melakukan transaksi pembelian atau penjualan valas Telegraphic Transfer (TT) dengan nominal minimal ekuivalen USD10,000.
Program ini juga tidak hanya memberikan keuntungan finansial, tetapi juga kemudahan dalam bertransaksi.
“Nasabah dapat bertransaksi valuta asing di bank bjb dengan kurs yang kompetitif sesuai dengan pergerakan pada pasar valuta asing,” tambah Widi.
Adapun cashback yang bisa didapatkan oleh nasabah, mulai dari Rp100,000 hingga Rp7,900,000, tergantung pada total akumulasi transaksi selama periode program.
Sebagai contoh, untuk transaksi kumulatif antara USD10,000 hingga USD50,000, nasabah bisa mendapatkan cashback sebesar Rp100,000.
Sedangkan untuk transaksi yang mencapai atau melebihi USD1,000,000, nasabah berhak atas cashback hingga Rp7,900,000.
Program Cashback bjb Foreign Exchange ini diharapkan dapat menarik minat lebih banyak nasabah dalam bertransaksi valuta asing dan memanfaatkan produk unggulan dari bank bjb.
Bank bjb pun berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dan inovatif bagi para nasabahnya.
bank bjb akan terus menghadirkan berbagai program yang dapat memberikan manfaat lebih bagi nasabah, baik dari sisi kemudahan bertransaksi, keuntungan finansial, maupun pelayanan yang maksimal.
“Kami optimis program ini akan mendapat sambutan positif dari nasabah, terutama karena momentumnya yang bertepatan dengan perayaan HUT RI,” tandasnya.
(Herdi Firmansyah/PasundanNews.com)