BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Pantai Karapyak, yang terletak di Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, masih menjadi destinasi favorit bagi wisatawan lokal maupun dari luar daerah.
Hingga saat ini, ribuan pengunjung telah tercatat menghabiskan waktu berlibur di pantai yang terkenal dengan suasana alaminya ini.
Asep Ardi, petugas pintu masuk Pantai Karapyak, mengungkapkan bahwa jumlah pengunjung terus meningkat setiap harinya.
“Sejak Nataru hingga sekarang, ribuan wisatawan telah datang ke sini, dan hari ini terlihat semakin ramai,” ujar Asep, Minggu (29/12/2024).
Ia mengungkapkan, keunikan Pantai Karapyak terletak pada suasana yang masih alami dan asri,
“Tentunya sangat cocok untuk dijadikan tempat liburan bersama keluarga” ungkapnya.
Sementara itu, Nur, seorang wisatawan asal Cilacap, menyampaikan alasan memilih Pantai Karapyak sebagai tujuan saat liburan.
“Tempatnya strategis, cocok untuk bermain anak-anak, dan orang tua bisa mengawasi mereka dengan nyaman. Pantainya bagus, indah, dan biaya masuknya terjangkau,” ungkapnya.
Dengan keindahan dan fasilitas yang ditawarkan, Pantai Karapyak terus menjadi primadona wisatawan yang ingin menikmati liburan di alam terbuka.
(Deni Rudini/PasundanNews.com)