Banjar

Hujan Deras, Pohon Tumbang Melintang di Jalan Purnomosidi Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Hujan deras disertai angin kencang mengguyur wilayah Kota Banjar, Jawa Barat pada Minggu (21/4/2024).

Cuaca yang berlangsung pada sore hari itu menyebabkan satu pohon besar tumbang di Jalan Purnomosidi Dobo, Kecamatan Pataruman.

Kejadian ini mengakibatkan arus lalu lintas terhenti untuk kendaraan roda empat, sehingga memaksa pengguna jalan harus memutar arah.

“Kami membantu yang mau lewat ke sini, khususnya sepeda motor, karena mobil tidak bisa lewat. Selain itu kami juga sambil menunggu petugas BPBD untuk mengevakuasi pohon,” ujar Mulyana (47) warga setempat.

Saat ini, petugas dari BPBD Kota Banjar bersama Jabar Bergerak dan dibantu masyarakat sekitar tengah berupaya mengevakuasi pohon tersebut.

Proses evakuasi melibatkan pemotongan dahan dan ranting pohon yang menutupi area jalan.

Kejadian ini menunjukkan kerjasama antara warga dan petugas dalam mengatasi dampak cuaca ekstrem.

Meskipun terkendala dengan alat, semangat gotong royong terlihat kuat dalam menjaga kelancaran lalu lintas dan keselamatan pengguna jalan.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

1 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

1 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago