Kabupaten Tasikmalaya

Gandeng Pemilik Lemona, Karang Taruna Salopa Gotong Rotong Perbaiki Jalan Protokol yang Rusak

PasundanNews, Tasikmalaya – Karang Taruna Kecamatan Salopa bekerja sama dengan pemilik Lemona melakukan penambalan jalan protokol penghubung Kabupaten Tasikmalaya-Pangandaran yang sudah rusak.

Diperkirakan, jalan yang diperbaiki mencapai 5 KM dan sudah dibiarkan rusak sampai bertahun-tahun. Sehingga, Karang Taruna bergerak karena akibat jalan rusak, efisiensi waktu perjalanan menjadi bertambah dan sudah banyak memakan korban.

“Kami ucapkan terimakasih kepada H Cucun pemilik Lemona yang sudah memberikan material untuk melakukan penambalan jalan ini. Karena menunggu pemerintah turun tangan rasanya sudah bosan menunggu,” ucap Erni, Ketua Karang Taruna Salopa Kabupaten Tasikmalaya, Kamis (14/5/2020).

Erni berharap, apa yang dilakukannya menjadi perhatian dari Pemerintah. Sehingga jalan protokol tersebut segera diperbaiki.

“Penambalan yang kami lakukan ini alakadarnya, tapi paling tidak meminimalisir resiko kecelakaan karna jalan rusak tersebut,” ungkapnya.

Sementara itu, Pembina Pemuda Salopa, Kang Encep Kusnara mengaku sangat bangga atas inisiatif dan kepedulian pemuda atas kondisi yang ada.

“Saya sangat semangat sekali rasanya. Apalagi melihat keantusiasan Pemuda dalam ikut berkontribusi demi kepentingan masyarakat luas contohya pada kegiatan sekarang ini,” singkatnya.

Selain itu, pemilik Lemona, H Cucun menyayangkan jalan rusak yang sudah bertahun-tahun dan cenderung dibiarkan. Kondisi ini sangat mempengaruhi mobilitas para petani dan para pengusaha dalam menjalankan aktifitasnya.

“Saya memberikan material untuk memperbaiki jalan ini bukan dalam rangka apa-apa hanya bentuk ke prihatinan atas pembiaran jalan rusak yang bertahun-tahun,” terangnya.

“Mudah-mudahan jalan rusak cepat segera di perbaiki agara mobilitas para petani dan pengusaha bisa lebih tinggi,” pungkas H Cucun.

Kegiatan perbaikan jalan yang diikuti oleh puluhan pemuda yang se kecamatan Salopa tersebut diahiri dengan buka bersama di Danau Lemona.

Redaksi

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Waspada Dampak Bencana, Sekda Ciamis Minta Semua OPD Responsif

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Beberapa waktu terakhir ini Kabupaten Ciamis ditimpa serangkaian bencana alam. Menyikapi…

1 jam ago

MTQ ke-38 Jabar, Sekda Herman Sampaikan Spirit Qurani Tingkatkan Kualitas Pembangunan

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Lomba MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran) ke-38 tingkat Jawa Barat secara resmi…

2 jam ago

Viral! Video Mesum Sepasang Remaja di Pasar Kota Banjar? Begini Faktanya

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kepala Bidang Perdagangan Dinas KUKMP Kota Banjar, Riyanti Savitrie, membantah klaim…

9 jam ago

Sambangi Partai Golkar, PDI Perjuangan Bahas Pilgub Jabar 2024

PASUNDAN NEWS -Jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Barat bersilaturahmi ke DPD Partai Golongan Karya…

12 jam ago

Patroli Gabungan Amankan 12 Unit Sepeda Motor dan 2 Botol Miras di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 12 unit sepeda motor yang tidak sesuai spesifikasi teknis dan…

16 jam ago

Pengurus DPK PPNI Resmi Dilantik di Pangandaran, Ini Pesan Ketua DPD Agus Maliana

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- DPK PPNI (Dewan Pengurus Komisariat Persatuan Perawat Nasional Indonesia) Kabupaten Pangandaran resmi…

17 jam ago