Majalengka

FPPM: Tidak Ada Tempat Untuk Hoaks dan Radikalisme di Negara Ini

PASUNDANNEWS.COM, MAJALENGKA – Forum Pemuda Peduli Kabupaten Majalengka melaksanakan diskusi Publik dengan tema Kajian Politik dan silaturahmi Tokoh: Rajut Kembali Persatuan dan Kesatuan, Untuk Meredam Residu Politik Pasca Pemilu 2019, di Kedai Artha, Majalengka, minggu (28/07/2019)

Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama forum pemuda peduli majalengka dengan organisasi dan komunitas yang ada di Majalengka, seperta Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Himpunan Mahasiswa Majalengka (HIMMAKA), Keluarga Mahasiswa Majalengka (KEMKA), Bincang Majalengka serta yang lainnya.

“Kegiatan ini terlaksana karena munculnya kesadaran dari para pemuda majalengka khususnya, ketika potensi perpecahan pasca pemilu begitu besar maka perlu ada sebuah gerakan untuk mempersatukan kembali.”Ucap Hasim dari Forum Pemuda Peduli Majalengka

Forum Pemuda Peduli Majalengka menurut Hasim, melihat potensi konflik pemilu 2019 ini bisa sampai ke akar rumput.

“Pemilu 2019 memang luar biasa, dimana dihiasi dengan berita-berita hoaxs, yang itu bisa meluluhlantahkan persatuan dan kesatuan, kondisi seperti ini sangat rentan dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab untuk kepentingan kelompoknya.”lanjutnya

Hasim mengharapkan kegiatan ini bisa menyadarkan para pemuda Majalengka untuk bersama-sama mengantisipasi setiap potensi yang bisa mengacaukan keamanan serta persatuan dan kesatuan

“Harapan saya, outputnya nanti semua peserta yang hadir bisa menjadi agen untuk menjaga bangsa ini tetap berdiri, bergandengan tangan demi tetap utuhnya Negara kesatuan republik Indonesia, tidak ada  tempat untuk hoaks dan radikalisme di Negara ini.”tegasnya

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi dengan Lembaga Pendidikan Tinggi, Upaya Bersama Mencapai Kesejahteraan Masyarakat Jabar

BERITA JAWA BARAT, PASUNDANNEWS.COM - Pemda Provinsi Jawa Barat siap untuk berkolaborasi dengan lembaga pendidikan…

6 jam ago

KPU Pangandaran Tetapkan Calon Anggita DPRD Terpilih Pemilu 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNES.COM- KPU Pangandaran menetapkan perolehan kursi partai dan calon terpilih anggota DPRD Pangandaran…

6 jam ago

Program JKN, Sekda Herman Suryatman sebut Jawa Barat Targetkan UHC 98 Persen

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Program JKN (Jaminan Kesehatan Nasional) adakan monitoring dan evaluasi implementasi pada…

6 jam ago

Dampak Cuaca Ekstrem di Jawa Barat, Banyak Kerusakan Fasilitas Umum

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Dampak bencana banjir melanda sejumlah kota dan kabupaten di Jawa Barat…

6 jam ago

Bencana Banjir di Jawa Barat Akibatkan Kerusakan Struktural Infrastruktur Publik

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Bencana banjir melanda sejumlah kota dan kabupaten di Jawa Barat ketika…

6 jam ago

Hari Air Dunia, Bey Machmudin Sampaikan Pesan untuk Manajemen Sumber Daya Berkelanjutan

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Hari Air Dunia diperingati Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin dengan…

6 jam ago