Ciamis

Bupati Ciamis Lantik 397 Pejabat Secara Terpisah di Tiga Tempat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Bupati Ciamis, H. Herdiat Sunarya melantik 397 Pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis, Kamis (28/1/2021). Pelantikan dilakukan dengan waktu berbeda di tiga tempat terpisah.

Lokasi pertama pelantikan dilaksanakan di halaman Islamic Center. Kemudian, di Lapang Stadion Galuh Ciamis. Terakhir di Aula Aula Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).

“Sengaja kami laksanakan di tiga tempat terpisah untuk menghindari kerumunan. Karena kalau di satu tempatkan akan terjadi kerumunan yang luar biasa, jumlahnya hampir 400 orang,” ujar Herdiat.

Menurutnya, pelantikan di ruangan terbuka juga lebih leluasa dan peserta yang dilantik bisa berjemur untuk mendapat sumber vitamin dari sinar matahari. Para pejabat agar tetap mempedomani kesehatan.

“Aparatur Sipil Negara (ASN), khususnya dilingkungan Pemkab Ciamis harus jadi contoh dan terdepan dalam mensosialisasikan pencegahan Covid-19 kepada masyarakat,” tuturnya.

Dikatakan H Herdiat, pelantikan ini perlu dilaksanakan sebagai kebutuhan perangkat daerah dalam menjalankan organisasi pemerintah untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat.

“Ini sudah menjadi hal yang biasa dalam organisasi pemerintah untuk lebih mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat,” ungkapnya.

Herdiat meminta kepada semua pejabat yang sudah dilantik agar segera melaksanakan tugasnya ditempat yang baru, melayani masyarakat dengan penuh rasa tanggungjawab.

“Saya ucapkan selamat kepada para pejabat yang telah dilantik. Di manapun tempat tugasnya agar dinikmati dan kerjakan sepenuh hati serta penuh rasa tanggungjawab,” tegasnya.

Berdasarkan data BKPSDM Kabupaten Ciamis, peserta yang dilantik terdiri dari lima Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP). Serta 392 orang dari Jabatan Administrator dan Jabatan Pengawas.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Maju di Pilkada Kota Banjar 2024, H. Supriana Rapatkan Barisan Bersama PKB

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - H. Supriana menyerahkan formulir pendaftaran bakal calon wakil walikota Banjar ke…

7 jam ago

Lolos Tahap Administrasi, Sebanyak 460 Calon Anggota PPK untuk Pilkada 2024 di Ciamis Jalani Tes CAT

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Ciamis menggelar Tes CAT (Computer Base…

9 jam ago

RS Banjar Patroman Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama bagi Anggota Jabar Bergerak

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah Sakit (RS) Banjar Patroman menggelar pelatihan pertolongan pertama kegawatdaruratan bagi…

12 jam ago

Bapenda Ciamis Tetapkan Kenaikan PBB-P2, Target Capaian Hingga Rp 23,56 Miliar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis melakukan penyesuaian ketetapan minimal PBB-P2 (Pajak…

14 jam ago

Kafilah Kabupaten Ciamis Masuk 10 Besar MTQ ke-38 Jawa Barat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kafilah Kabupaten Ciamis masuk 10 besar lomba MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran)…

18 jam ago

Silaturahmi Wargi Galuh Puseur, Pj Bupati Ciamis : Mari Bangun Daerah Semakin Maju

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Silaturahmi Wargi Galuh Puseur berlangsung pada Sabtu (4/5/2024) di Gedung Aula…

18 jam ago