Tasikmalaya

Bangun Soliditas, Karang Taruna Salopa Siap Bangun Rumah Singgah

PASUNDANNEWS.COM, TASIK – Karang Taruna Kecamatan salopa menggelar rempug bareng semua pengurus untuk mewujudkan rumah singgah karang taruna kecamatan salopa, hal itu sebagai salahsatu bentuk implementasi program kerja yang selama ini di impikan.

Ketua karang taruna Kecamatan Salopa Ervin Pelana mengatakan, peranan pemuda hari ini sangatlah penting dalam segala aspek apalagi para pemuda yang berada dalam organisasi karang taruna.

“Tentunya harus menjadi pionir desa dalam segala hal yang positif, dalam membangun soliditas dan sebagai ruang aspirasi tentunya rumah singgah yang menjadi rumah bagi semua keluarga besar karang taruna menjadi hal terpenting untuk mewujudkan itu semua,” ujarnya di Salopa Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (28/01/2020).

Terpisah, H. Cucun Eris Budiana yang sekaligus pemilik Lemona sangat mengapresiasi atas inisiatif dari pengurus karang taruna kecamatan salopa.

“Saya berharap dengan adanya rumah singgah menjadi penampung aspirasi untuk semua masyarakat yang ada di kecamatan salopa hususnya,” harapnya.

Bahkan, Pemilik Lemona ini pun menghibahkan sebidang tanah miliknya untuk dijadikan rumah singgah karang taruna kecamatan salopa. Menurut sekretaris Karang Taruna Salopa, hal ini menjadi motivasi bagi pengurus karang taruna untuk tetap solid dan bergerak demi kepentingan publik husunya di kecamatan salopa.

“Alhamdulillah saat ini sudah mulai kita garap dengan anggaran seadanya dari para agnia yang ada di Kecamatan Salopa,” singkat Irman sekretaris karang taruna Salopa. (pasundannews/mif)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Pemprov Jabar Berangkatkan Sebanyak 872 Orang Kloter Pertama Haji

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemprov Jawa Barat memberangkatkan sebanyak 872 orang untuk kloter pertama haji.…

5 jam ago

Aplikasi Sapawarga Pemprov Jabar Mudahkan Masyarakat di PPDB 2024, Berikut Fitur Kegunaannya

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Aplikasi Sapawarga Pemda Provinsi Jawa Barat menjadi salah satu platform untuk…

6 jam ago

PSGC Ciamis Raih Runner Up, Sukses di Laga Perdana 32 Besar Liga 3 Nasional

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - PSGC Ciamis meraih posisi runner-up dalam klasemen sementara Grup 3 di…

6 jam ago

Pilkada Kota Banjar 2024, Akhmad Dimyati dan Alam ‘Mbah Dukun’ Daftar Bapaslon ke KPU

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakil Walikota Banjar dua periode 2003-2013, H.Akhmad Dimyati, dan artis Alam…

6 jam ago

Atet Handiyana Beri Bonus kepada Atlet Silat Kota Banjar yang Berprestasi di Popwilda 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bacalon (Bakal Calon) Walikota Banjar, Atet Handiyana memberi bonus kepada atlet…

7 jam ago

KPU Kota Banjar Lakukan Seleksi Wawancara Calon Anggota PPK untuk Pilkada 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - KPU Kota Banjar, Jawa Barat, menggelar seleksi wawancara untuk pembentukan Panitia…

13 jam ago