Ciamis

Warga di Banjaranyar Sumringah setelah Bupati Ciamis Resmikan Jembatan Ampera

BERITA CIAMIS,PASUNDANNEWS.COM – Warga Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis terlihat sumringah ketika Bupati Ciamis mengunjungi Jembatan Ampera.

Kunjungan tersebut merupakan kegiatan peresmian Jembatan Ampera yang terletak di Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya hadir dan didampingi oleh Kepala Dinas PUPR (Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan) Ciamis, Andang Firman Triyadi.

“Alhamdulillah pembangunan jembatan ini telah rampung. Infrastruktur menjadi tonggak penting dalam mendukung mobilitas warga dan pertumbuhan ekonomi,” ujar Herdiat.

Ia mengatakan, bahwa jembatan ampera ini memiliki peran strategis sebagai penghubung antara Desa Sindangrasa dan Desa Cikaso.

Baca Juga : Jembatan Ampera Rampung Dibangun, Komitmen Bupati Ciamis Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi 

Baca Juga : Warga di Banjaranyar Sambut Bahagia Rampungnya Jembatan Ampera 

Akses jembatan tersebut memberikan akses utama bagi mobilitas warga sekaligus mempermudah akses ke daerah lain di Kecamatan Banjaranyar.

“Pembangunan jalan maupun jembatan menjadi prioritas pemerintah daerah terlebih untuk menunjang dan mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat,” tambahnya.

Selama periode tahun 2019 hingga 2023, Bupati mencatat bahwa telah dibangun 15 jembatan seluruh Kabupaten Ciamis. Untuk pembangunan jalan, tercatat lebih dari 679 km telah terwujud.

Herdiat juga merinci bahwa pada tahun 2023, akan dibangun jalan dari Banjarsari ke Nambo dalam dua tahap, yakni tahun 2023 dan 2024.

“Saya harap jembatan ini bisa manfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi,” tuturnya.

Ia juga menekankan bahwa pembangunan tidak hanya berkaitan dengan aspek fisik, melainkan juga pembangunan non-fisik, termasuk pembangunan akhlak, sebagai kunci kesejahteraan lahir dan batin.

Sementara itu, Kepala Desa Sindangrasa Egi Suprayoga Syamsu mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemda khususnya Bupati Ciamis atas dibangun dan telah diresmikannya jembatan tersebut.

“Jembatan penghubung kedua Desa ini merupakan salah satu akses vital bagi masyarakat baik akses pendidikan maupun akses perekonomian,” pungkas Egi. (Herdi/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

8 jam ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

11 jam ago

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

1 hari ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

1 hari ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

1 hari ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

1 hari ago