Ciamis

Vice Presiden BB1% MC West Java Ingatkan Member Perkuat Marwah Persaudaraan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Vice Presiden BB1% MC West Java, Adi F Wijaya (Ochund’JD) mengajak member atau anggota untuk bersama-sama memperkuat marwah persaudaraan.

Hal itu Ochund’JD sampaikan dalam acara
Roadshow Vice Presiden West Java to Chekpoint di Touris Informasion Center (TIC) Ciamis, Rabu (9/6/2021).

“Program kegiatan sudah banyak terkonsep, kita tinggal mengikuti. Kita juga harus bersama-sama kembali ke marwah Brotherhood 1% MC,” ucap Ochund’JD

Ochund’JD menyampaikan, BB1% MC memiliki budaya persaudaraan yang kuat, sehingga menjadi contoh bagi banyak bikers.

“Ide cemerlang akan tergagas seiringnya berkumpul dan bersilaturahmi. Tidak ada kasta, semua layak menjadi saudara dengan eksistensi yang positif,” katanya.

Ochund’JD mengingatkan kepada member agar selalu menjaga perilaku baik ditengah masyarakat.

Intinya kembali ke jalan motoran, sebelum berjalan program-program mari pererat persaudaraan.

“Ugal-ugalan boleh tapi dalam arti postif. Bersaing eksistensi dalam arti positif sah sah saja. Tapi juga harus menyesuaikan kondisi pandemi Civid-19 saat ini agar selalu menerapkan protokol kesehatan,” ucapnya.

Ochund’JD juga mengingatkan kepada member agar tidak terpancing dalam konflik-konflik kecil yang tidak penting.

Menurutnya, masih banyak kegiatan lain yang lebih baik dan bermanfaat untuk membesarkan club.

Pada kesempatan tersebut Ochund’JD juga menampung aspirasi dari anggota BB1%MC mengenai permasalahan-permasalahan dan menyerap ide gagasan dari anggota.

Ochund’JD mengungkapkan, Roadshow ini sebagai ucapan terimakasih atas terselenggaranya pemilihan Vice Presiden West Java beberapa waktu lalu.

“Terimakasih banyak kepada seluruh member atas penyelenggaraan pemilihan yang demokratis,” ungkap Ochund’JD.

Roadshow Vice Presiden West Java to Chekpoint mengambil Rute Bandung – Ciamis – Cirebon – Purwakarta – Sukabumi – Bandung.

Sementara itu, perwakilan BB1%MC Tasik- Ciamis-Banjar-Pangandaran (Tacibana) Iyus mengatakan, kedatangan Vice Presiden BB1% MC tentu menumbuhkan semangat dan energi baru.

“Kedatangan Bah Ochund’JD tentu memberi energi positif untuk kita. Apalagi saat ini bertepatan dengan momentum hari jadi Ciamis yang ke 379,” ucapnya.

Iyus menuturkan, BB1%MC tentu akan siap mendukung kebangkitan Ciamis paska pendemi Covid-19. Baik program pemerintah maupun berperan ditengah masyarakat.

“Ini menjadi trigger semangat untuk kita kembali mempererat persaudaraan, kembali manasin motor dan turun ke jalan berperan lebih dalam arti positif untuk masyarakat,” ucapnya.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Pulang Liburan dari Pangandaran, Mobil Sedan Terbakar di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebuah mobil sedan mengalami kebakaran di Jalan Situbatu, Kecamatan/Kota Banjar, Rabu…

4 jam ago

Peningkatan Gempa Vulkanik, Pendakian ke Gunung Gede Pangrango Ditutup Sementara

PASUNDAN NEWS - Pasca adanya peningkatan gempa vulkanik di Gunung Gede yang dirilis Kepala Badan…

6 jam ago

Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Pangandaran, Petugas Bantu Selamatkan Korban

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang wisatawan Terseret arus laut di sekitar pos 5 Pantai…

15 jam ago

Arus Balik Lebaran 2025, Dishub Ciamis Catat Lalu Lintas Per 1 April Capai 11.987 Kendaraan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Arus balik lebaran tahun 2025 sudah mulai berlangsung. Berkaitan dengan ini,…

1 hari ago

Jelang H-1 Lebaran, Arus Mudik Lewati Ciamis Capai Angka 127 Ribu Unit

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Ciamis mencatat volume kendaraan melintasi wilayah Ciamis…

4 hari ago

Bank BJB dan Pemkab Garut Tandatangani MoU untuk Peningkatan Layanan Perbankan

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) mengenai Penyediaan…

4 hari ago