Polhukam

Uu Kembali Mangkir, Keterangan Saksi tak Tersangkal

PASUNDANNEWS.COM, BANDUNG — Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum kembali mangkir di persidangan atas dugaan kasus tindak pidana korupsi dana hibah APBD Kabupaten Tasikmalaya. Kejadian tersebut telah merugikan negara sebesar Rp 3,9 Miliar, dan menyeret dirinya yang saat itu menjadi Bupati Tasikmalaya.

Pengacara terdakwa Abdul Qodir, Bambang Lesmana mengatakan, pada persidangan, Uu telah dua kali mangkir dari persidangan untuk dimintai kesaksiannya sehingga membuat para terdakwa lelah.

“Terdakwa memohon ke majelis hakim persidangan untuk dilanjutkan karena mereka udah cape gitu kan,” katanya saat ditemui di persidangan Pengadilan Tipikor Bandung, Senin (18/3/2019)

Padahal pada persidangan sebelumnya, dia menjelaskan, keterangan para terdakwa yang sudah diperiksa dipersidangan menyebutkan dugaan tindak korupsi dana hibah diperintahkan oleh Uu yang pada saat itu menjabat sebagai bupati.

“Nah itu akan dijadikan simpulan dalam putusan, akan dijadikan pertimbangan hukum dalam satu putusan karena keterangan terdakwa itu tidak disangkal oleh pak haji Uu,” terangnya.

Dijelaskan Bambang, dengan tidak hadirnya Uu di persidangan, secara tidak langsung keterangan dari para terdakwa tidak mendapat penyangkalan sehingga akan dijadikan simpulan majelis dalam pertimbangan termasuk oleh penasihat hukum dalam melakukan nota pembelaan.

“Keterangan terdakwa maupun saksi benar adanya menyatakan bahwa uang yang sekarang dijadikan dana hibah itu untuk kepentingan atas perintah pak bupati Uu tidak disangkal karena dia tidak hadir,” bebernya.

Sebagai konsekuensinya, lanjut dia, akan dipertimbangkan dalam pertimbangan hukum putusan pengadilan, pasalnya kesalahan dugaan tindak pidana korupsi tidak mutlak sepenuhnya menjadi kesalahan terdakwa.

“Kan dalam hukum itu ada asas bagi kesalahan, kesalahan terdakwa itu atas apa, tidak mutlak kesalahan terdakwa kan ada perintah gitu kan,” tandasnya. (AL)***

hasim

Leave a Comment

Recent Posts

MTQ ke-38 Jabar, Sekda Herman Sampaikan Spirit Qurani Tingkatkan Kualitas Pembangunan

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Lomba MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran) ke-38 tingkat Jawa Barat secara resmi…

8 menit ago

Viral! Video Mesum Sepasang Remaja di Pasar Kota Banjar? Begini Faktanya

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kepala Bidang Perdagangan Dinas KUKMP Kota Banjar, Riyanti Savitrie, membantah klaim…

7 jam ago

Sambangi Partai Golkar, PDI Perjuangan Bahas Pilgub Jabar 2024

PASUNDAN NEWS -Jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Barat bersilaturahmi ke DPD Partai Golongan Karya…

10 jam ago

Patroli Gabungan Amankan 12 Unit Sepeda Motor dan 2 Botol Miras di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 12 unit sepeda motor yang tidak sesuai spesifikasi teknis dan…

14 jam ago

Pengurus DPK PPNI Resmi Dilantik di Pangandaran, Ini Pesan Ketua DPD Agus Maliana

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- DPK PPNI (Dewan Pengurus Komisariat Persatuan Perawat Nasional Indonesia) Kabupaten Pangandaran resmi…

15 jam ago

Mengenal Lebih Dekat Dr. Triadi RD, Bacalon Bupati Pangandaran 2024-2029

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Bacalon (Bakan Calon) Bupati Pangandaran 2024-2029, Dr Triadi RD secara konsisten terus…

16 jam ago