Ciamis

Usai Disidang Langgar PPKM, Owner Cafe Holymeet Sampaikan Permohonan Maaf

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pengadilan Negeri Ciamis menggelar sidang putusan tindak pidana ringan (Tipiring) terhadap pemilik atau Owner Cafe Holymeet Ciamis, Kamis (12/8/2021).

Owner Cafe Holymeet, Hilman Taufik Hidayat ditetapkan bersalah karena sudah melanggar kebijakan PPKM Level 3.

Usai mengikuti sidang, Hilman sampaikan permohonan maaf kepada pemerintah daerah, kepolisian dan seluruh lapisan masyarakat.

“Pada intinya kita mengakui salah, saya menyesal dan berjanji tak akan mengulanginya lagi,” ucap Hilman.

Hilman mengaku, pihaknya telah terbukti bersalah karena melanggar aturan PPKM dan membayar denda sebesar 1 juta rupiah kepada pihak pengadilan.

“Dalam putusannya itu tindak pidana ringan, kami membayar denda sebesar 1 juta rupiah,” katanya.

Hilman menambahkan, terkait kapan buka kembalinya Cafe Holymeet, pihaknya belum memberikan jawaban.

“Akan buka lagi nanti kalau sudah selesai prosesnya dari pihak berwajib,” ucapnya.

Panitia acara Ride All Day di Cafe Holymeet, Nurul Muklis juga menyampaikan permohonan maaf kepada pemerintah, kepolisian dan masyarakat.

Selain itu, pihaknya juga menyampaikan permohonan maaf kepada manajemen Cafe Holymeet Ciamis.

Nurul mengaku, acara yang pihaknya gelar sangat tidak tepat saat kondisi PPKM dan membuat kegaduhan tengah masyarakat.

“Kami mengakui kami salah. Mohon maaf kepada pemilik Cafe Holymeet, kepada bupati, kapolres dan masyarakat. Semoga pintu maaf kami terbuka,” pungkasnya.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

16 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

20 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

21 jam ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

21 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

2 hari ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

2 hari ago