Ciamis

Tujuh Kursi Jabatan Eselon Dua Kosong, Pemkab Ciamis Gelar Open Bidding

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Tujuh kursi Jabatan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Ciamis, kosong. Sehingga untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut, Pemkab Ciamis akan menggelar lelang jabatan (open bidding).

“Setelah ini kita akan laksanakan open bidding untuk mengisi kekosongan jabatan yang harus segera ditindak lanjuti,” kata Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, Kamis (11/2/2021) saat acara pelantikan pejabat di Aula Setda Ciamis.

Herdiat mengatakan, kursi jabatan yang kosong tersebut untuk mengisi jabatan tinggi pratama diantaranya Kepala Dinas, Kepala Badan, Staf Ahli maupun Tenaga Administrator dan Tenaga Pengawas.

“Posisi ini tentu harus segera diisi untuk memenuhi kebutuhan organisasi. Membuka kesempatan bagi ASN dilingkup Pemkab Ciamis untuk mengikuti open biding terutama untuk pejabat tinggi pratama,” ungkapnya.

236 Pejabat Pemkab Ciamis Dilantik Bupati Herdiat

Bupati Herdiat kembali melantik 236 Aparatur Sipil Negara (ASN) atau pejabat di lingkungan pemerintah Kabupaten Ciamis.

Para pejabat tersebut yakni pejabat tinggi pratama 1 orang, administrator 4 orang, pengawas 10 orang, fungsional 211 orang dan kepala sekolah 10 orang.

Dalam acara pelantikan ini, tidak semua ASN yang dilantik hadir secara langsung. Sebagai besar dilaksanakan secara virtual untuk menghindari terjadinya kerumunan.

”Pejabat yang dilantik ini untuk mengisi kekosongan di beberapa OPD,” kata Herdiat.

Bupati Herdiat meminta kepada para pejabat yang telah dilantik untuk bekerja sesuai dengan aturan perundang-undangan. Melayani masyarakat dengan prima.

“Saya berpesan 3 hal yang tidak boleh dilupakan oleh ASN yaitu integritas terhadap negara (loyalitas), profesionalisme dan terakhir harus mengingat bahwa ASN adalah pelayan masyarakat” tukasnya.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Perlu Sebanyak 72.420 KTP untuk Mengikuti Pilkada Serentak Melalui Jalur Independen

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Perlu sebanyak 72.420 KTP (Kartu Tanda Penduduk) untuk bisa mengikuti Pilkada…

5 jam ago

Dinas DKPKP Pangandaran Serahkan Bantuan Sarpras bagi Kelompok Budidaya Ikan

Dinas DKPKP Pangandaran Serahkan Bantuan Sarpras bagi Kelompok Budidaya Ikan BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Dinas Kelautan,…

5 jam ago

PSGC dan Labura Hebat FC Berhasil Lolos ke Babak 32 Besar Liga 3 Nasional

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - PSGC Ciamis bersama Labura Hebat FC berhasil lolos ke babak 32…

5 jam ago

HMI Badko Jabar Soroti Perjuangan Guru dalam Momen Refleksi Hardiknas

PASUNDANNEWS.COM - HMI Badko (Badan Koordinasi) Jawa Barat turut menyoroti perjuangan para guru dalam momen…

8 jam ago

Antisipasi Geng Motor, Polres Banjar Lakukan Patroli Skala Besar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar Polda Jabar melaksanakan patroli skala besar sebagai antisipasi terhadap…

8 jam ago

Bule Pembunuh Mertua di Kota Banjar Divonis 16 Tahun Penjara

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang bule asal California, Arthur Leigh Welohr (36), dijatuhi vonis 16…

8 jam ago