Ekbis

Tingkatkan Layanan untuk Nasabah, BSI KC Purwakarta Gandanegara Relokasi ke Tempat Strategis

PASUNDAN NEWS, PURWAKARTA – Dalam rangka meningkatkan layanan lebih baik dan nyaman kepada nasabah, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Area Bandung Raya merelokasi kantor Cabang Purwakarta di yamg sebelumnya di Jln Gandanegara No 12 kini beralamat di Jln Veteran no 144, Kelurahan Nagri Kaler, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Area Manager Nasori menyampaikan dengan adanya relokasi ini, BSI berharap dapat terus meningkatkan layanan BSI Area Bandung Raya menjadi lebih baik dan nyaman bagi para nasabah.

Selain dari sisi lokasi yang strategis, juga layanan dan produk all in 1 yang diharapkan mampu memberikan layanan one stop solution perbankan syariah bagi masyarakat di Purwakarta.

“Dari sisi kinerja per Maret 2022, BSI Area Bandung Raya mencatatkan performa yang baik. Hal ini terlihat dari pertumbuhan dana mencapai 13.57% secara year on year, pembiayaan tumbuh 7.52% year on year,” jelasnya.

“Raihan tersebut menjadi spirit BSI untuk meningkatkan layanan yang lebih baik lagi kepada nasabah dan masyarakat di Purwakarta,” tambahnya di sela acara Ceremonial Grand Opening KC Purwakarta Veteran, 18 Agustus 2022.

Seperti diketahui, BSI Area Bandung Raya melayani lebih dari 27 outlet yang terdiri dari 9 Kantor Cabang, dan 18 Kantor Cabang Pembantu.

Dengan adanya jaringan ini, BSI Area Bandung Raya berkomitmen untuk menjangkau masyarakat di perkotaan, maupun wilayah sub-urban sehingga literasi keuangan syariah BSI dapat diakses lebih dekat dan cepat.

Berbagai inovasi di seluruh outlet BSI terus ditingkatkan untuk memberikan layanan prima kepada nasabah.

Diantaranya pembukaan rekening online melalui digital corner, program–program tabungan syariah dan pembiayaan dengan tarif kompetitif serta berbagai layanan syariah yang dapat bertemu dengan relationship manager yang kompeten di bidangnya.

Program tersebut diharapkan agar nasabah dapat dengan tepat memilih program dan produk yang sesuai dengan kebutuhannya.(jo)

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

3 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

3 jam ago

Pria Lansia di Banjar Ditemukan Meninggal Dunia, Diduga Gantung Diri

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria berinisial A (81) ditemukan meninggal dunia di ruang dapur…

3 jam ago

Polres Banjar dan BBWS Citanduy Gelar Aksi Tanam Pohon Bersama Forkopimda Peringati Hari Bumi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Bumi, Polres Banjar, Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan Forkopimda…

3 jam ago

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

21 jam ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

1 hari ago