Banjar

Tim SAR Gabungan Masih Lakukan Upaya Pencarian Terhadap Korban Hanyut di Sungai Citanduy

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Tim SAR gabungan masih melakukan upaya pencarian seorang remaja yang dilaporkan hanyut di Sungai Citanduy. Korban hanyut setelah terjatuh dari atas jembatan Dobo pada Rabu (20/3/2024) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB.

Dengan menggunakan dua perahu karet, tim SAR menyusuri aliran sungai mulai dari titik lokasi korban jatuh ke sungai, yakni jembatan Dobo, hingga mencapai bendungan Dobo.

“Kami membagi tim menjadi dua untuk memperluas area pencarian dan meningkatkan efisiensi operasi,” ungkap Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar, Kusnadi kepada pasundannews.com.

Pencarian dilakukan secara intensif dengan mengubah aliran sungai dan melakukan penyisiran di sepanjang tepian sungai.

“Kami juga mendapat bantuan dari Polres Banjar, relawan Tagana, ORARI, PMI, JABAR BERGERAK, dan relawan lainnya yang ikut bergabung dalam pencarian ini,” tambah Kusnadi.

Meski sedang menjalankan ibadah puasa, namun tim SAR tetap berkomitmen untuk melanjutkan pencarian hingga korban ditemukan.

“Kami berusaha semaksimal mungkin, meskipun kami sedang berpuasa,” kata Kusnadi.

Hingga berita ini diturunkan, pencarian masih terus dilakukan dengan harapan korban dapat segera ditemukan dan diselamatkan.

Tim SAR juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati di sekitar sungai, terutama saat musim hujan yang sering meningkatkan debit air sungai secara tiba-tiba. (Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Polres Banjar Ungkap Empat Kasus Kriminal dalam Operasi Pekat 2025

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar mengungkap empat kasus kriminal dalam rangkaian Operasi Pekat yang…

49 menit ago

Lansia Peduli Lingkungan Resmi Diluncurkan di Purwaharja Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebuah gerakan sosial bertajuk Lansia Peduli Lingkungan (LPL) resmi diluncurkan di…

24 jam ago

Turnamen Catur Abret Cup, Tingkatkan Prestasi Catur di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Lingkung Banjar Kolot, Kota Banjar, menjadi saksi penyelenggaraan turnamen catur Abret…

24 jam ago

Bejat! Seorang Ayah di Kota Banjar Cabuli Anak Tirinya yang Masih Dibawah Umur

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang anak berusia 10 tahun, mengalami luka fisik dan trauma mendalam…

24 jam ago

Anwar Hidayat Raih Penghargaan Terbaik di PAI Award 2025

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Anwar Hidayat, Penyuluh Agama Islam Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran meraih prestasi membanggakan…

1 hari ago

PAKI Matangkan Persiapan Jelang Konferensi Kimia Internasional di Paris

PASUNDANNEWS.COM - Menjelang Konferensi Kimia Internasional ke-15 di Kota Paris, Perancis, Persatuan Ahli Kimia Indonesia…

1 hari ago