Banjar

Tim SAR Gabungan Masih Lakukan Upaya Pencarian Terhadap Korban Hanyut di Sungai Citanduy

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Tim SAR gabungan masih melakukan upaya pencarian seorang remaja yang dilaporkan hanyut di Sungai Citanduy. Korban hanyut setelah terjatuh dari atas jembatan Dobo pada Rabu (20/3/2024) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB.

Dengan menggunakan dua perahu karet, tim SAR menyusuri aliran sungai mulai dari titik lokasi korban jatuh ke sungai, yakni jembatan Dobo, hingga mencapai bendungan Dobo.

“Kami membagi tim menjadi dua untuk memperluas area pencarian dan meningkatkan efisiensi operasi,” ungkap Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar, Kusnadi kepada pasundannews.com.

Pencarian dilakukan secara intensif dengan mengubah aliran sungai dan melakukan penyisiran di sepanjang tepian sungai.

“Kami juga mendapat bantuan dari Polres Banjar, relawan Tagana, ORARI, PMI, JABAR BERGERAK, dan relawan lainnya yang ikut bergabung dalam pencarian ini,” tambah Kusnadi.

Meski sedang menjalankan ibadah puasa, namun tim SAR tetap berkomitmen untuk melanjutkan pencarian hingga korban ditemukan.

“Kami berusaha semaksimal mungkin, meskipun kami sedang berpuasa,” kata Kusnadi.

Hingga berita ini diturunkan, pencarian masih terus dilakukan dengan harapan korban dapat segera ditemukan dan diselamatkan.

Tim SAR juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati di sekitar sungai, terutama saat musim hujan yang sering meningkatkan debit air sungai secara tiba-tiba. (Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

12 jam ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

12 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

15 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

15 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

16 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

16 jam ago