Banjar

Tim Dokkes Polres Banjar Polda Jabar, Cek Kesehatan Personil Linmas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Tim kesehatan dari Dokkes Polres Banjar, melakukan pengecekan kesehatan terhadap personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata (OMB) tahun 2024. Salah satunya terhadap anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas).

Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto, melalui Kasubsi Penmas Si Humas Polres Banjar, Aipda Nandi Darmawan, menjelaskan bahwa kegiatan OMB lodaya ini membutuhkan operasi yang berlangsung dalam jangka waktu yang cukup panjang, terutama dalam menghadapi berbagai rangkaian kegiatan Pemilu.

Oleh karena itu, menurutnya menjaga kesehatan dan stamina personel merupakan hal yang sangat penting untuk kelancaran pelaksanaan operasi.

“Tentunya kesehatan dan stamina personel sangat penting dalam pelaksanaan Operasi ini. Tim Dokkes secara rutin dan berkala mengecek kesehatan personel,” kata Nandi kepada pasundannews.com, Rabu (7/2/2024).

Lebih lanjut, Aipda Nandi menekankan bahwa apabila ditemukan personel yang kurang fit, mereka akan menjalani pengecekan kesehatan lebih lanjut dan diberikan pengobatan sesuai kebutuhan.

Pengecekan kesehatan yang dilakukan oleh tim Dokkes mencakup pengecekan tensi dan evaluasi terhadap keluhan kesehatan lainnya yang disampaikan oleh personel.

“Dengan adanya upaya ini, diharapkan kesehatan dan kesiapan operasional personel dapat terjaga dengan baik, sehingga pelaksanaan Operasi Mantap Brata dapat berjalan lancar dan efisien,” pungkasnya. (Hermanto/PaasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Heboh! Aksi Hansip Metal di Kota Banjar Viral di Media Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kota Banjar dibikin heboh gegara aksi seorang anggota pertahanan sipil (Hansip)…

58 menit ago

Jelang Piala AFF 2024, Zanadin Fariz Siapkan Performa Terbaik Ikuti Latihan Keras Shin Tae-yong

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Menjelang Piala AFF 2024 gelandang Persis Solo Zanadin Fariz siap kembali…

1 jam ago

Sopwan Ismail Beberkan Visi Pembangunan HY, Ajak Relawan Kotak Kosong untuk Membuka Hati Gunakan Hak Pilihnya

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Wakil Ketua DPD Demokrat Jawa Barat, Sopwan Ismail beberkan visi pembangunan…

2 jam ago

Herdiat-Yana Gelar Kampanye Akbar, Ajak Warga Tatar Galuh Perkuat Kemenangan di Pilkada Ciamis 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya dan Yana…

2 jam ago

Dikawal Ketat Polisi, KPU Pangandaran Mulai Distribusikan Logistik Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - KPU Kabupaten Pangandaran mulai mendistribusi logistik untuk pelaksanaan pemilihan serentak 2024,…

2 jam ago

Gagal Menyalip, Mobil Avanza Terjun Bebas ke Jurang di Kalipucang Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Kecelakaan melibatkan dua mobil minibus wisatawan di Jalan Raya Emplak, Kalipucang,…

2 jam ago