Jawa Barat

Terpilih Secara Aklamasi, Andreas Simanjuntak Nahkodai GAMKI Jabar 2024-2027

PASUNDAN NEWS – Andreas Simanjuntak telah secara aklamasi terpilih sebagai Ketua DPD GAMKI Jawa Barat periode 2024 – 2027, pada Sabtu (23/3/2024).

Pemilihan tersebut dilakukan di hadapan beberapa DPC Kota/Kabupaten di Jawa Barat.

Mantan Kordinator Wilayah Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten GMKI, Andreas Simanjuntak, mengemukakan pesan penting dalam kesempatan tersebut.

Dalam sambutannya, Andreas menyatakan bahwa banyak yang harus dibenahi dalam organisasi-organisasi pemuda Kristen, khususnya di Jawa Barat.

Ia berharap, GAMKI Jabar dapat memainkan peran penting dalam mengembalikan semangat pemuda Kristen untuk aktif dalam setiap sektor Lembaga Keumatan Kristiani.

Andreas juga menegaskan komitmennya dalam berorganisasi di GAMKI. Menurutnya, visi yang jelas bukanlah hal yang cukup, namun setiap anggota GAMKI harus memahami visi tersebut untuk memastikan eksistensi organisasi dalam beberapa tahun ke depan.

“Komitmen saya dalam beorganisasi di GAMKI, kita tidak hanya mempunyai visi yang jelas, namun setiap rekan-rekan GAMKI harus mengetahui dan memahaminya sehingga teman teman semua mempunyai kepastian bahwa kerja-kerja organisasi untuk beberapa tahun kedepan masih tetap eksis,” jelasnya.

Usai Konferensi Daerah GAMKI Jawa Barat tahun 2024, Andreas menegaskan pentingnya peningkatan motivasi dan komitmen anggota untuk memastikan bahwa GAMKI tetap menjadi organisasi yang positif dan efisien.

“Masalah utama yang dihadapi oleh organisasi saat ini adalah meningkatkan motivasi dan komitmen setiap anggota untuk memberikan kontribusi optimal dalam mencapai tujuan organisasi,” ujarnya.***

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

1 menit ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

3 jam ago

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

24 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

1 hari ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

1 hari ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

1 hari ago