Categories: Ragam

Tenaga Medis jadi Pasien 05 Covid -19 di Cianjur

PASUNDANNEWS, CIANJUR  – Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Gugus Tugas COVID-19 Cianjur, Yusman Faisal memastikan adanya pasien kasus 05 positif Covid 19 di Cianjur. Pasien berinisial GM berjenis kelamin perempuan berusia 28 tahun asal Kecamatan Karangtengah, ini sudah melalui tes SWAB dan hasilnya positif, Jumat (15/05/2020)

“Kasus 05 positif Covid 19 merupakan seorang tenaga medis di salah satu rumah sakit di Kabupaten Cianjur. Kepastian positif Covid 19 dilihat dari hasil swab, menjadikannya kasus 05 di Kabupaten Cianjur,” tutur Yusman Faisal.

Pihaknya mengakui kasus 05 ini sebelumnya sudah dinyatakan orang dalam pemantauan (ODP), lalu dilakukan isolasi mandiri selama 14 hari.

“Sebelumnya sudah ditetapkan ODP karena ada gejala yang mengarah pada Covid 19, maka dilakukan isolasi mandiri selama 14 hari di rumahnya,” ucapnya.

Selanjutnya, pada 14 Mei keluar hasil swab yang menyatakan bersangkutan positif Covid 19, lalu ditetapkan sebagai kasus 05.

Menurutnya pasien tidak ada riwayat perjalanan dari dan ke zona merah, hanya saja diketahui pernah kontak dengan adik kandungnya yang pulang ke rumah dari zona merah.

“Kemungkinan besar terpapar melalui adiknya yang baru mudik ke Cianjur, karena bekerja di daetah zona merah,” tukasnya. (Pasundannews /fhn)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

1 jam ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

4 jam ago

Terduga Pelaku Pembunuhan WML di Ciamis Diamankan Polisi

BERITA CIAMIS,PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria terduga pelaku pembunuhan terhadap seorang wanita muda, WML (23 tahun)…

4 jam ago

BLUD Puskesmas Purwaharja II Lakukan Home Care untuk Pasien Pasca Kecelakaan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BLUD Puskesmas Purwaharja II melakukan kunjungan rumah (home care) kepada Dadan…

1 hari ago

Leong Oray Gede, Kesenian Tradisional di Desa Sukamukti Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, tidak hanya dikenal…

1 hari ago

Mayat Perempuan di Kamar Kos Ciamis Diduga Meninggal Tiga Hari Lalu

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Proses autopsi terhadap jenazah perempuan yang ditemukan di kamar kos di…

1 hari ago