Ciamis

Silaturahmi LLI se Kabupaten Ciamis, Wabup: Jangan Lupa Peran Perjuangan Orang Terdahulu

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Silaturahmi bertajuk ‘Sosialisasi Pengenaan Program Lembaga Lanjut Usia Indonesia’ Kabupaten Ciamis berjalan khidmat.

Kegiatan tersebut bertempat di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, Kamis (29/9/2022).

Turut hadir sekaligus membuka acara, Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh LLI Ciamis ini.

Selain itu, hadir juga seluruh jajaran Pengurus LLI dari setiap Kecamatan se- Kabupaten Ciamis guna terjalinnya Silaturahmi dan Sosialisasi Program LLI.

Dalam sambutannya, Yana menyampaikan rasa bahagia karena dapat berjumpa dengan para pengurus LLI Kabupaten dan Kecamatan.

“Saya, atas nama pribadi dan pemerintah merasa bahagia, bisa berkumpul dan bersilaturahmi dengan seluruh pengurus LLI, baik LLI Kabupaten maupun pengurus LLI dari tiap-tiap Kecamatan se-Kabupaten Ciamis,” ungkapnya.

Lanjut Yana, ia membahas peran para Lansia pada masanya bagi Ciamis perlu dihargai.

“Perlu sama-sama kita sadari, bahwa Ciamis ada hari ini adalah berkat peran perjuangan dan jasa bapak – ibu semua yang tergolong di LLI ini,” ujarnya.

Kemudian, diakhir sambutannya, Yana mengucapkan selamat atas terselenggaranya Silaturahmi dan Sosialisasi Program LLI Kabupaten Ciamis.

“Selamat atas terselenggaranya kegiatan Silaturahmi dan Sosialisasi Program LLI, semoga diberikan kelancaran dan keberkahan,” tutupnya. (Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

14 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

17 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

18 jam ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

18 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

2 hari ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

2 hari ago