Ciamis

Seminar Keuangan Digital di Ciamis, Agun Gunandjar Ajak Masyarakat Gunakan QRIS

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Seminar keuangan digital berlangsung dalam rangka kemudahan transaksi untuk masyarakat Kabupaten Ciamis.

Khususnya mendorong pelaku UMKM untuk dapat memanfaatkan perkembangan teknologi dengan bertransaksi secara digital.

Kegiatan tersebut bertempat di Aula Desa Cisaga, Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, Jumat (17/3/2023).

Anggota DPR-RI, Dr. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc., IP., M.Si. mengandeng Bank Indonesia (BI) memberikan sosialisasi dan edukasi tentang sistem pembayaran digital.

“Mengajak masyarakat khususnya UMKM agar dapat manfaatkan kemudahan pembayaran digital melalui QRIS,” kata Agun.

Agun menuturkan, seiring dengan perkembangan jaman yang semakin canggih, maka semua aktivitas masyarakat  akan berubah dengan berbasis digital, termasuk dalam bertransaksi.

Menurutnya, edukasi keuangan bagi UMKM ini menjadi penting menuju masyarakat cashless di masa depan.

“Karena pertumbuhan ekonomi kita masih bisa terjaga, agar mendapat kemudahan dalam bertransaksi,” ujarnya.

Agun menambahkan, masyarakat saat ini harus semakin cerdas menggunakan jari (jempol) dalam memanfaatkan kemudahan teknologi.

Saat ini semua orang yang berbelanja tidak selalu membawa uang tunai. Jika sudah memiliki QRIS, maka bisa langsung transaksi secara digital.

“Maka ketika bertransaksi bisa menggunakan kemudahan dengan sistem Quick Response Code Indonesia Standar (QRIS),” paparnya.

Inflasi pun menurut Agun, masih bisa kendalikan dan kontrol karena sumbangan terbesar terhadap pertumbuhan ekonomi itu dari sektor web.

“Maka ke depan, sektor industri akan alami pelemahan dan UMKM tetap berfungsi dan berjalan apabila sistem pembayaran digital lakukan” pungkasnya. (Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

25 menit ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

56 menit ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

1 jam ago

FJG Ciamis Sosialisasikan Pilkada 2024 melalui Baksos Jumat Berkah

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Forum Jurnalis Galuh (FJG) Kabupaten Ciamis sosialisasikan Pilkada 2024 melalui bakti…

1 jam ago

Pemkab Ciamis Peroleh Nilai Tertinggi Kepatuhan Pelayanan Publik dari Ombudsman Tahun 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis berhasil mencetak prestasi melalui predikat terbaik dalam Penilaian Kepatuhan…

4 jam ago

Bambang-Danial Janjikan Gebrakan Empat Hari Kerja di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan  calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…

6 jam ago