Ciamis

Relawan Ciamis Selatan Rescue Kirim Bantuan untuk Korban Gempa Garut

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Relawan Ciamis Selatan Rescue (RCSR) mengirimkan bantuan berupa sembako dan tikar untuk korban gempa di Garut, Jawa Barat.

“Relawan Ciamis Selatan Rescue kemarin baru saja datang ke lokasi untuk memberikan bantuan kepada korban bencana,” kata Koordinator RCSR Baehaki kepada PasundanNews.com, Kamis (22/12/2022).

Pembagian itu dilakukan langsung oleh para anggota Relawan Ciamis Selatan, pembagian dilakukan di dua lokasi.

Lokasi pertama di daerah gempa wilayah Garut, selanjutnya lokasi kedua yang terkena musibah angin kencang dan longsor yang terjadi di Kabupaten Ciamis Kecamatan Banjarsari dan Kecamatan Pamarican.

Jenis barang yang diberikan di antaranya Tikar, Mie Cepat Saji, Minyak Goreng dan Beras sebanyak 5 Kg.

“Pembagian logistik ke korban gempa, di daerah Garut. Terus lokasi kedua di Banjarsari RT 13 RW 04 Dusun Kedungkendal Desa Sindangsari Kecamatan Banjarsari,” terangnya.

Selanjutnya, kata Baehaki, bantuan juga diberikan ke korban angin ribut dan longsor di daerah Kecamatan Panarican.

“Korban kelongsoran di Kecamatan Pamarican. Korban angin puyuh di Desa Sidaharja RT 13 RW 03 Dusun Sidaharja,” ungkapnya.

Baehaki berharap bantuan-bantuan itu dapat berguna untuk memenuhi kebutuhan hidup korban bencana.

Sebelumnya, RSCR mengajak warga untuk memberikan bantuan korban gempa ke daerah Cianjur Jawa Barat.

​​​​​​Baehaki menyebutkan, kebutuhan prioritas korban terdampak gempa di Cianjur tersebut sebagai informasi bagi warga yang mau memberikan donasi.

“Yang dibutuhkan ada keperluan obat obatan dan kebutuhan pakaian lainnya,” kata Baehaki.

Pihaknya kini tetap menerima uang atau barang apapun selain dari daftar kebutuhan utama tersebut bagi korban gempa. (Ilham Hidayat/PasundanNews.com)

Ilham Hidayat

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

1 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

1 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago