Nasional

Ratusan WN India Positif Covid-19 Langsung Diisolasi

PASUNDAN NEWS – Melihat kondisi puluhan WN India di isolasi, Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurrachman bersama Kapolda Metro Jaya, Irjen Fadil Imran langsung mendatangi lokasi tempat isolasi untuk Warga Negara Asing (WNA) dari India yang tiba di Indonesia, Sabtu (24/4).

Setelah tibanya 160 orang dari negara India. Dengan rincian 153 WN India dan tujuh orang WNI.

Kedatangan mereka tersebut langsung di lakukan tes PCR oleh tim medis. Hasilnya ada 12 orang yang di nyatakan positif covid-19.

Hal itu membuat 90 orang WN India menjalani Isolasi mandiri di  hotel Holiday Inn & Suites Jakarta Gajah Mada. Sedangkan WN India yang lainnya masih dalam proses pemindahan ke hotel yang baru.

“Dar hasil PCR swab test dari 160 orang. DI nyatakan positif 12 orang. Semuanya adalah WN India. Sehingga di lakukan isolasi mandiri di Hariston Hotel & Suites,” kata dia.

Sementara itu, tujuh orang WN Indonesia yang sudah melakukan PCR swab test di nyatakan negatif Covid-19. Walaupun negatif, mereka tetap di minta menjalani isolasi mandiri di Wisma Atlet Pademangan.

Kemudian dudung menjelaskan bahwa isolasi adalah syarat wajib yang harus di penuhi oleh setiap orang yang baru pulang dari luar negeri, terutama India. menurutnya saat ini di India sedang terjadi lonjakan kasus Covid-19.

“Isolasi untuk WNA termasuk WNI dari India selama 14 hari.  Saat ini di India luar biasa lonjakannya, sehingga kita antisipasi jangan sampai terjadi penyebaran,” ujar dia.

Saat ini, jelas Dudung pemerintah telah membentuk lima tim guna mengantisipasi kedatangan WNA dan WNI dari India.

“Kami bentuk lima tim yang pertama tim pencarian kemudian tim evakuasi kemudian tim kesehatan kemudian tim penjagaan dan kemudian tim pendekatan hukum,” tuturnya.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

53 menit ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

59 menit ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

1 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

1 jam ago

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

15 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

15 jam ago