Olahraga

RANS Cilegon FC Datangkan Ronaldinho Gaucho, Bukan Untuk Bermain di Liga 1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – RANS Cilegon FC resmi datangkan Ronaldinho Gaucho, seorang legenda Timnas Brasil, sekaligus bintang dunia.

Hal itu dikonfirmasi melalui akun resmi Instagam RANS Cilegon FC, juga diumumkan pada acara ‘The Extraordinary Story of RANS’, Selasa (29/3/2022).

Sebelumnya, Chairman RANS, Raffi Ahmad memang berencana akan terus melakukan terobosan menjelang berkompetisi di kasta teratas.

Terbukti salah satunya adalah mendatangkan Superstar Brasil, yakni Ronaldinho. Sebagaimana telah diumumkan lewat akun Instagram resminya.

“Selamat datang Ronaldinho! Kami belajar dari yang terbaik! Gak sabar,” tulis RANS Cilegon FC (@rans.cilegonfc.official), Selasa (29/3/2022).

RANS Cilegon Akan Memainkan Ronaldinho di Piala Trofeo

Adapun RANS Cilegon hanya akan memainkan Ronaldinho di Piala Trofeo. Melansir laman Bola.com, pemain berusia 42 tahun tersebut tidak akan bertanding di Liga 1 2022-2023.

Dikabarkan sebelumnya, RANS Cilegon FC memang sudah mengisyaratkan akan mendatangkan Bintang sepakbola dunia, tetapi kabar itu beredar hanya sebatas rumor saja.

Sebagaimana publik mengetahui tentang RANS yang akan kedatangan mantan penggawa Arsenal, Mesut Ozil. Sayangnya, hingga saat ini belum ada konfirmasi dari pihak berkaitan.

Untuk diketahui, RANS Cilegon FC berhasil lolos ke Liga 1 Indonesia. The Prestige Phoenix, julukan RANS sukses menjadi runner up di Liga 2 musim 2021-2022.

Untuk itu, klub milik Raffi Ahmad tersebut akan mengarungi Liga 1 musim 2022-2023, bersamaan dengannya, terdapat tiga tim Liga 2 yang lain.

Yaitu, Persis Solo yang merupakan jawara Liga 2. Serta Dewa United yang berada di peringkat ketiga. (Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Laga Kedua Liga 3 Nasional, PSGC Ciamis Menang Telak Atas Persim Maros 2-0

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Liga 3 Nasional dalam laga lanjutan grup G pertemukan PSGC Ciamis…

10 jam ago

Distan dan Kodim 0625/Pangandaran Kerjasama Pasang Pompa Air untuk Pertanian Tadah Hujan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Pertanian (Distan) dan Kodim 0625/Pangandaran bekerjasama untuk memasang pompa air…

11 jam ago

Timnas U-23 Tembus Semifinal Piala Asia, Pj Gubernur Jabar Sebut Olimpiade Paris 2024 Masih Terbuka Lebar

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Timnas (Tim Nasional) U-23 masuk semifinal Piala Asia 2024. Dalam hal…

17 jam ago

Dinsos Jabar Tangani Pasien tanpa Pendampingan Keluarga, Kini Bisa Dipulangkan dari RSHS

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat menangani pasien yang sudah dirawat satu…

17 jam ago

Pisah Sambut Pj Bupati Sumedang, Herman Suryatman Harapkan Bisa Sinergi dengan Pemdaprov Jabar

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Pisah sambut dan serah terima jabatan Penjabat (Pj) Bupati Sumedang berlangsung…

18 jam ago

Pergerakan di Cianjur, Pj Gubernur Jabar Minta PVMBG Segera Asesmen Lokasi Bencana

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Tanah bergerak terjadi di Kampung Sukajadi, Desa Jatisari, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten…

18 jam ago