Ciamis

Puluhan Ribu Masyarakat Ciamis Antusias Ikuti Jalan Sehat di Eks Kewadanaan Rancah

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Sebanyak kurang lebih 10 ribu orang di Eks Kewedanaan Rancah, Kabupaten Ciamis mengikuti kegiatan jalan sehat, Sabtu (17/6/2023).

Jalan sehat dalam rangka Hari Jadi Ciamis ke-381 yang terpusat di Lapang Sukadana, Kabupaten Ciamis itu berjalan dengan sangat meriah.

Jalan sehat Eks-kewadanaan Rancah tersebut menjadi penyelenggaraan perdana sebelum nantinya akan gelar di setiap eks kewadanaan se Kabupaten Ciamis.

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya mengatakan, antusias ribuan masyarakat yang mengikuti jalan sehat tersebut mulai dari anak-anak, pemuda dan orang tua.

“Antusias yang sangat luar biasa. Semoga Ciamis semakin maju di hari jadi yang ke-381 dan masyarakatnya berkembang,” kata Bupati Ciamis.

Selain itu, dalam kegiatan yang biasa rutin setiap tahun gelar itu, para pedagang pun ikut mengais rezeki dari setiap orang yang datang.

“Alhamdulillah, mudah-mudahan kegiatan ini dapat menumbuhkan perekonomian masyarakat khususnya di Sukadana,” sambungnya.

Herdiat juga menghimbau kepada masyarakat terutama para orang tua agar selalu  menjaga anak-anaknya saat kegiatan jalan sehat berlangsung.

“Hati-hati bagi yang membawa anak-anak, tidak boleh lengah,” pungkasnya.

Dalam kegiatan jalan sehat tersebut Pemkab Ciamis menyediakan banyak Door Prize untuk masyarakat.

Diantaranya, sepeda motor, sepeda gunung, Lemari es, mesin cuci, TV LED, dan puluhan hadiah hiburan lainnya yang berasal dari para sponsor diantaranya Bank BJB. (Hendri/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

3 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

3 jam ago

Pria Lansia di Banjar Ditemukan Meninggal Dunia, Diduga Gantung Diri

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria berinisial A (81) ditemukan meninggal dunia di ruang dapur…

4 jam ago

Polres Banjar dan BBWS Citanduy Gelar Aksi Tanam Pohon Bersama Forkopimda Peringati Hari Bumi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Bumi, Polres Banjar, Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan Forkopimda…

4 jam ago

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

22 jam ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

1 hari ago