Ciamis

PSGC Ciamis Diminta Pertahankan Performa Tren Positif Permainan Jelang Kontra Mataram Utama FC

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Balad Galuh, Supporter fanatik PSGC Ciamis meminta klub kebanggaan bisa menampilkan tren positif permainan pada laga terakhir babak 32 besar group S Liga 3 Nasional.

“PSGC harus bisa menjaga trend positifnya sebagai time yang belum pernah terkalahkan,” kata Ketua Balad Galuh, Ghozin, Senin (21/2/22).

Pada laga terakhir babak 32 besar putaran group S ini, PSGC akan berhadapan dengan Mataram Utama FC, pada Selasa (22/2/2022).

Menurut Ghozin, laga kontra menghadapi Mataram Utama FC merupakan pemuncak klasemen sementara yang hanya beda selisih gol dengan PSGC Ciamis.

Mataram Utama merupakan tim kuat yang sejak masuk 64 besar sampai saat ini sama-sama belum pernah terkalahkan.

“Mataram Utama juga selama ini menunjukan performa permainan yang sangat baik. Meski memiliki poin yang sama, namun pada laga ini kami optimis PSGC bisa kemabali jadi juara,” ucapnya.

Meski PSGC Ciamis pastikan lolos ke 16 besar, namun skuad laskar Galuh harus bisa bermain maksimal dan meraih kemenangan menjadi juara group.

“Kami meminta skuad laskar galuh tetap bisa bermain maksimal melawan Mataram Utama, agar kembali menjadi juara grup sekaligus tim yang belum terkalahkan selama babak 64 dan 32 besar,” ujarnya.

Saat memasuki 16 besar kata Ghzin, persaingan akan semakin ketat untuk bisa masuk dan promosi ke liga 2.

Ia pun meyakini jajaran manajemen dan pelatih melakukan evaluasi dan perbaikan pada setiap kekuarang sepanjang pertandingan yang di lakoni PSGC Ciamis.

“Tentunya kami berharap besar PSGC bisa kembali ke Liga 2. Semoga di babak 16 besar PSGC bisa menunjukan performa permainan yang terbaik,” ucapnya. (M. Suhud Fadillah/PasundanNews.com).

Muhammad Suhud Fadillah

Leave a Comment

Recent Posts

Bambang-Danial Janjikan Gebrakan Empat Hari Kerja di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan  calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…

2 jam ago

HUT Ke-2 Kodim Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Beri Pesan Ini kepada Prajurit

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran menggelar acara Syukuran dan Doa Bersama Hafi Ulang Tahun…

2 jam ago

Reses Anggota DPRD Pangandaran, Jalaludin Serap Aspirasi Masyarakat

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -  Anggota DPRD Pangandaran Jalaludin melaksanakan reses perdana masa jabatan 2024-2029. Jalaludin…

2 jam ago

Tiga Bulan Menjabat Anggota DPRD, Adang Sudirman Fokus Pengawasan dan Suksesi Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…

4 jam ago

Jumat Berkah, Herman Sutrisno Bagikan Beras kepada Jompo dan Anak Yatim

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…

6 jam ago

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

17 jam ago